Bupati Gorontalo Prof Dr Nelson Pomalingo Serahkan Bantuan Sapi Pada Warga Miskin


LIMBOTO (wartamerdeka) - Bupati Gorontalo Prof Dr Nelson Pomalingo menegaskan, bantuan sapi yang diserahkan pemerintah kepada warga miskin harus dirawat. Warga diimbau jangan menjualnya kembali.


“ini adalah salah satu cara kita memberdayakan masyarakat lewat pengembangan ternak sapi agar menjadi maju dan sejahtera ke depan bidang peternakan,” tegas Bupati Nelson saat menyerahkan bantuan 10 ekor sapi pada warga miskin Desa Pilomonu,  kecamatan Mootilango,Kamis (26/10).

Bupati Nelson juga menyampaikan, penyerahan sapi ini bentuk komitmen pemerintah daerah merealisasikan visi-misi yang tertuang didalam RPJMD 2016-2021 sebagai salah satu program unggulan Integrated Farming sistem yang akhirannya peternakan.

“Pemerintah Gorontalo akan terus menggenjot bantuan sapi ini bukan sekedar dari dana APBD ,tapi juga ditopang dengan dana desa. APBD Pemkab Gorontalo ada 20 Milyar rupiah  disiapkan untuk pembelian sapi,” ujarnya. 

Sehingga,  katanya, mudah-mudahan populasi sapi terus bertambah dan cita-cita Pemerintah Kabupaten Gorontalo menjadi salah satu lumbung ternak di Provinsi Gorontalo untuk indonesia timur dapat tercapai.

Sementara itu Kepala desa Pilomonu Sukardi Ismail menambahkan, pengadaaan sapi ini khusus desa Pilomonu ada 10 ekor lewat dana desa yang diperuntukan KK miskin. 

Di desa Oilomonu ada 6 dusun,maka ini dibagi,sistem pemeliharaannya juga bergulir.jadi induk sapi ini merupakan aset desa.

“Begitu sapi ini beranak,maka ditinggalkan anaknya pada pemelihara awal dan selanjutnya induknya digulirkan pada masyarakat lain dan begitu seterusnya,” tutup Sukardi.(Irfan) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama