Karang Taruna Kab Muara Enim Gelar Temu Karya


MUARA ENIM (wartamerdeka.info) - Karang Taruna Kabupaten Muara Enim menggelar acara  Temu Karya Daerah  tahun 2019, di aula Hotel Serasan Sekundang Muara Enim, Kamis (28/02/2019)

Kegiatan  ini dihadiri Bupati  Muara Enim, Bendahara Karang Tarun Nasional dan perwakilan dari tiap Kecamatan

Pada kesempatan itu, Bupati Muara Enim H Ahmad Yani minta kepada Karang Taruna Kabupaten Muara Enim untuk lebih meningkatkan peran aktifnya dan bersinergis dengan pemerintah Kabupaten Muara Enim terutama ikut menunjang visi misi kabupaten yang sudah digulirkan.

Karang taruna dapat menjadi pelopor untuk berwirausaha di lingkungan masing-masing, dan untuk ke depannya harus bisa melahirkan Pemimpin yang memiliki tujuan serta visi misi yang bisa memberikan aspirasi dan sumbangan bagi sesama.

Dengan terbentuknya pengurus karang taruna periode tahun 2019-2023 yang baru diharapkan dapat mendukung program Bupati dalam rangka menuju Kabupaten Muara Enim yang Agamis, Mandiri, Sejahtera,  Berdaya saing dan Sehat.

Sedangkan Vndahara Karang Taruna Nasional Wahyu Sanjaya  mengatakan bahwa seluruh warga negara yang sudah memiliki umur yang cukup sudah merupakan bagian dari karang taruna baik pasif maupun aktif.

Jika berpedoman pada kegiatan karang taruna terutama di wilayah pedesaan, maka kegiatan ini cendrung hanya bertumpu pada bidang olahraga,

"Kita mintakan untuk kepengurusan yang baru ini peran karang taruna daerah dapat bersinergi dengan pengurus nasional terutama menyangkut data base, hal ini sangat diperlukan terkait dengan berbagai rencana dan pemberian bantuan melalui karang taruna," katanya.

Selanjutnya kepada ketua karang taruna Kabupaten Muara Enim yang sudah dilantik diharapkan dapat bersinergi dengan Pemkab Muara Enim sekaligus menunjang visi misi Kabupaten Muara Enim yang sudah digulirkan untuk memajukan Kabupaten Muara Enim. (Agus V)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama