Keluarga Besar Alumni 88 SMEA N Baturaja Gelar Acara Temu Kangen


OKU (wartamerdeka.info) - Guna mempererat  kekeluargaan dan tali silaturahmi yang telah 31 tahun berpisah, alumni 88 SMEA N Baturaja OKU menggelar reuni di salah satu cafe di Baturaja, Kamis (7/03/2019).

Erniyati, salah satu alumni 88 SMEA Negeri Baturaja dari rumpun Perkantoran 1, yang mempunyai ide untuk mengumpulkan para alumni 88 dari semua rumpun.

Atas gagasannya ini, dan juga telah berkoordinasi dengan Eno Ruskam selaku Ketua dan Mas Ayu selaku Sekretaris  Alumni 88, digelarlah acara reuni dengan mengambil tema, "Acara Temu Kangen Keluarga Besar Alumni 88 SMEA N Baturaja".

Ketua alumni 88 SMEA N BTA Eno Ruskam menyampaikan, inti dari acara ini selain arisan bulanan, juga temu kangen keluarga besar antar rumpun (PD, PK, KU) SMEA N BTA.

"Dan kepada teman teman sekalian, kalau memang kita akan  mengadakan reuni akbar, marilah kita buat perencanaannya dengan sebaik-sebaiknya," ungkap Eno.

Lebih lajut kata Eno, bagi yang ikut arisan tetap  dan bagi yang tidak ikut arisan kita tetap ngumpul-ngumpul bersama.

Selanjutnya diadakan sesi usulan bagi alumni 88 yang sempat hadir pada acara tersebut.

Hermanto mengusulkan bagaimana kalau untuk reunian selanjutnya diadakan di sekolah kita  SMEA N Baturaja.

Herman juga menanyakan, ada berapa anggota yang sudah terdaftar. Usulan Hermanto langsung ditanggapi Eno, bahwa untuk mengadakan di sekolah kita harus berkoordinasi dulu dengan teman teman kita yang belum sempat hadir pada saat ini.

Di akhir acara langsung ditutup dengan doa oleh Ustad Yusrianto. (maret)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama