Kinerjanya Dinilai Bagus, Warga Di Kel Bahagia Bertekad Dukung H Warja Kembali Jadi Anggota DPRD Kab Bekasi

H Warja Miharja (nomor dua dari kiri) bersama tokoh masyarakat warga Kelurahan Bahagia
BEKASI (wartamerdeka.info) - Warga RW 40 Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan berharap H Warja Miharja bisa terpilih kembali sebagai anggota DPRD Kabupaten Bekasi. Karena caleg DPRD Kabupaten Bekasi  yang dalam Pemilu 2019 ini maju melalui Partai Nasdem dinilai kinerjanya bagus dan benar-benar memperjuangkan aspirasi masyarakat saat menjadi anggota DPRD Kabupaten Bekasi.

Hal ini disampaikan sejumlah warga RW 40 saat acara dialog antara H Warja dengan para warga RW 40 Kelurahan Bahagia yang berlangsung pada Sabtu malam (16/3/3019).

Ketua RW 40 Slamet yang memimpin pertemuan yang dihadiri para Ketua RT dan sejumlah warga mengemukakan bahwa H Warja selama menjadi anggota dewan memang telah terbukti menjaga amanah dengan baik.

"Selain itu beliau juga gigih memperjuangkan aspirasi warga, terutama bagi warga Kelurahan Bahagia pada khususnya," ujarnya.

H Warja kepada wartamerdeka.info mengatakan bahwa selama dirinya menjadi anggota DPRD Kabupaten Bekasi telah memperjuangkan sebanyak 480 titik proyek pembangunan bagi warga.

"Yang terbanyak adalah jalan lingkungan. Selain itu juga drainase sebanyak 161 titik," ujar H Warja yang dikenal sangat dekat dengan warga.

Dia optimis pada Pemilu 2019 ini, akan meraih 5000 suara, khusus di Kelurahan Bahagia. Apalagi,  dari 52 RW yang ada di Kelurahan ini, 38 RW para ketuanya dan sekaligus warganya sudah menyatakan tekad untuk memilih H Warja.

"Untuk target secara keseluruhan,  saya berharap bisa meraih 20 ribu suara di Daerah Pilihan Bekasi 4," ujarnya optimis.

Optimisme H Warja ini tidak berlebihan. Apalagi, seperti diketahui, H Warja Miharja dalam Pileg tahun 2014 berhasil mendapatkan suara tertinggi di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Yakni mencapai 17.374 suara.

Ketika itu, H Warja maju melalui Partai Demokrat  di Daerah Pemilihan (Dapil)  4, yang meliputi Kecamatan Sukawangi, Kecamatan Babelan, Kecamatan Taruma Jaya, Kecamatan Tambun Utara, dan Kecamatan Tambelang.

Pada kesempatan tersebut, H Warja mengungkapkan kegembiraannya dan menyatakan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukungnya.(aris)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama