Nunggak Ratusan Juta Rupiah, Aliran Listrik Plasa Lamongan Diputus PLN

Kini, Terpaksa Pakai Genzet


LAMONGAN (wartamerdeka.info) - Gara-gara belum melunasi tunggakan bayar bulanan ke PT PLN, areal kompleks Plasa Lamongan, aliran listriknya kini diputus.

Informasi yang dihimpun awak wartamerdeka.info menyebut selama tiga bulan berturut turut pihak pengelola Plasa Lamongan belum melunasi tunggakan rekening bulanan sehingga sudah dua hari ini, PT. PLN terpaksa melakukan pemutusan sementara.

Pedagang dan pengunjung sebelumnya tidak tahu kalau aliran listrik di kompleks Plasa diputus, karena tak terjadi pemadaman. Namun, ketika genset nonstop selama dua hari ini terus berbunyi,  banyak yang bertanya tanya, sehingga diketahuilah kalau arus listrik ke kompleks Plasa diputus karena ada tunggakan.

"Iya betul, sudah dua hari ini, Plasa pakai genset, mas," ujar salah seorang pengunjung yang aktif ngopi di areal tersebut.

Tunggakan selama tiga bulan berjalan tersebut, diperkirakan sekitar Rp 250 juta.

"Iya sekitar segituan lah, yang harus di bayar," ujar salah seorang staf di PD. Pasar kota Soto itu, yang tak mau disebut namanya.

Direktur PD. Dinas Pasar Lamongan, Hendi Mustofa, dikonfirmasi melalui saluran WA, hingga berita ini ditulis belum memberi penjelasan.

Sementara, Assisten II, Pemkab Lamongan yang membawahi PD Pasar mengaku kaget dan belum tahu soal adanya tunggakan tersebut.

"Maaf, Mas, saya belum tahu soal itu," kata Fais.

Sementara, pihak PT. PLN Cabang Lamongan juga belum bisa dikonfirmasi.

"Ini kan hari libur, pak," ujar salah seorang sumber. (Mas)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama