Malam Ini Bupati Gorontalo Undang Seluruh Caleg Berzikir Bersama Di Masjid Agung


LIMBOTO (wartamerdeka.info) - Bupati Gorontalo, Prof Dr Ir Nelson Pomalingo, MPd, malam ini, Selasa (16/04/2019) mengundang seluruh Calon Legislatif (Caleg) DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten dari semua partai, dan DPD untuk berdoa besama di Masjid Agung Baiturrahman, Limboto, Kabupaten Gorontalo.

Selama lebih dari tujuh bulan para caleg tersebut berjuang melaksanakan kampanye, lanjut Nelson Pomalingo, saat memasuki masa tenang seperti ini, dirinya ingin mereka benar-benar tenang. "Bagaimana caranya agar mereka benar-benar bisa tenang, ya datang ke masjid, berzikir" jelas Nelson Pomalingo kepada otonominews, Senin (15/04/2019).

Tujuan lain yang ingin dicapai Nelson sebagai orang nomor satu di Kabupaten Gorontalo adalah agar hubungan semua caleg yang hadir menjadi lebih cair.

"Saya ingin suasananya cair. Jadi, hubungan baik tidak hanya dijalin dengan Allaah saja, hubungan baik sesama manusia juga harus terjalin. Terutama para caleg," terangnya.

Tak lupa, Nelson Pomalingo menyampaikan harapannya dengan akan dilaksanakannya Pemilu 2019 yang akan digelar besok, Rabu (17/04/2019), agar masyarakat dan seluruh caleg lebih enjoy.

"Ingat, ini adalah pesta. Kalau pesta itu harus enjoy dan bersenang-senang. Agar apa yang nanti akan dihasilkan adalah yang terbaik. Sehingga tidak ada ketegangan. Itu sebenarnya tujuan kita," tegas Nelson Pomalingo.(AR)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama