Aspeparindo DKI Akan Lindungi Jukir Secara Hukum


JAKARTA (wartamerdeka.info) - Direktur Operasional Asosiasi Pengelola Parkir Indonesia (Aspeparindo) Pence Harahap SE memberikan Surat Keputusan (SK) kepada kepengurusan Aspeparindo DKI, Selasa (10/12/19) di Graha Fahreza, Johar Baru, Jakarta Pusat

SK tersebut diberikan kepada Ketua Aspeparindo DKI, Heris Soemantri, SIP yang didampingi Sekretaris AYS Prayogie dan Wakil Bendahara, Lia Santika. Ada beberapa nama lainnya dalam kepengurusan, antara lain Tumin Cendol, Prabu Siliwangi, Ahdiyat dan lainnya

"Semoga SK ini bisa direalisasikan secara optimal oleh kepengurusan DKI," pesan Pence, usai menyerahkan SK.

Menurut Pence, Aspeparindo didirikan dalam rangka menjadikan "rumah bersama" untuk membangun perparkiran menjadi legitimasi dan bermartabat.

"Meski receh, namun Aspeparindo menjadi bagian dari anggota Kadin," ujar Pence, menyebut Aspeparindo organisasi pengelola parkir, baik pribadi maupun perusahaan.

Pence juga mengucapkan terima kasih kepada Arnovie Bule yang sempat mengawali Aspeparindo DKI. Dan saat ini direkrut di Aspeparindo pusat

Heris Sumantri mengaku terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Aspeparindo. "Saya berharap kiranya DPP terus membimbing saya dalam mengemudikan Aspeparindo," pintanya usai menerima SK tersebut.

Dia menilai "haul" Aspeparindo perlu didukung lantaran memberikan perlindungan terhadap pribadi-pribadi yang mengelola parkir. Terlebih asosiasi ini menjadi bagian dari Kadin Reformasi yang dipimpin oleh Edy Ganefo.

"Saatnya Jukir, khususnya yang dinilai liar, mendapat perlindungan hukum, menjadi legal, dinaungi oleh Aspeparindo. Hanya saja, tinggal bagaimana kita mensosialisasikan ke bawah biar visi dan misi Aspeparindo diterima," urai Heris, yang dikenal sebagai mantan aktivis HMI dan "juniornya" Humanika yang dipimpin oleh Adi Sasono, mantan menteri di era BJ Habibie.

Heris dalam diskusi kecil dengan Sekretaris Jenderal Aspeparindo, Taufiq Rachman, mengharapkan agar Aspeparindo lebih optimal memberdayakan Jukir agar lebih profesional dan bersertifikasi, sehingga ada kepastian hukum bagi mereka dalam mengelola parkir.

"Makanya Aspeparindo DKI akan secepatnya melakukan audiensi dan sinergi dengan pemangku kepentingan menyangkut perparkiran. DKI akan melakukan secepat mungkin, termasuk jalan bareng dengan DPP," ujar Heris, tokoh muda di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat yang di-iya-kan Sekjen Aspeparindo.(rel)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama