Wagub Jabar Melakukan Sidak, Isu Kelangkaan Oksigen Di Kota Tasikmalaya Dipastikan Hoax

TASIKMALAYA (wartamerdeka.info) -  Isu kelangkaan oksigen di beberapa Rumah Sakit Kota Tasikmalaya terutama di RSUD dr Siekardjo sebagai Rumah Sakit Rujukan terbesar di Kota Tasikmalaya, mengundang perhatian orang nomor 2 di Jawa Barat untuk sidak secara diam-diam ke pusat oksigen di Kota Tasikmalata, Sabtu (3/7/2021).

Saat sidak, Wakil Gubernur Jawa Barat tidak memakai pengawalan, beliau datang dengan mobil pribadi dan berpenampilan biasa, sehingga sontak bikin kaget para pegawai oksigen.

Saat melakukan sidak tersebut, ternyata stok oksigen aman, dan siap melayani permintaan pengiriman 24 jam. Bahkan wagub juga menyarankan untuk melayani pembelian oksigen perorangan, karena stok benar-benar aman.

"Mungkin ada hal-hal yang lain kenapa di media sosial ada yang sampai keluarga pasien marah marah karena tidak dikasih oksigen, katanya di rumah sakit oksigennya habis, padahal stok di sini aman,” jelas Uu.

"Saya sebagai pemerintah tegas menyuruh untuk memberikan kelonggaran, ketika ada yang mau beli perorangan untuk mendapatkan oksigen dari perusahaan ini, harus diladenin,” pungkas Uu.(H.Adam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama