Digelontor Rp 3 Milyar, SMK Negeri Maritim Brondong Bangun Gedung Asrama

LAMONGAN (wartamerdeka.info) - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Maritim  (SMKN) Brondong kini kembali berkegiatan melanjutkan pembangunan fisik, setelah berhenti karena Pandemi Covid 19 melanda. Sebelumnya, telah merampungkan 2 ruang kelas dan satu ruang praktek diproyeksikan Sekolah milik propinsi Jawa Timur itu, tahun ajaran kemarin sudah membuka penerimaan siswa baru (PPDB). Setidaknya, PPDB SMK Maritim saat itu sudah diupload di medsos (fb) tapi kemudian hilang dan batal sehingga penerimaan peserta didik baru harus tertunda. 

Informasi yang diperoleh media ini, menyebut penundaan membuka PPDB di SMKN Maritim karena sejumlah sarana dan prasarana belum siap. Termasuk diantaranya, gedung asrama. 

Karena dianggap belum layak, PPDB dibatalkan dan diundur tahun berikutnya. 

Kini, pemprop jatim menggelontor anggaran senilai Rp. 3 milyar, untuk pembangunan asrama di sekolah yang berlokasi di wilayah pantura kota Soto itu. Kepala dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur, Wachid Wahyudi melalui Plt. Kepala SMK Negeri Maritim, Suud membenarkan jika pembangunan Asrama tengah berjalan. 

"Ya, saat ini di SMKN Maritim sedang ada kegiatan pembangunan Asrama, anggarannya senilai Rp. 3 milyar," ungkap Suud seraya sebut jika kegiatan pembangunan Asrama tersebut adalah proyek kontraktual. 

"Jadi pembangunan Asrama di SMKN Maritim saat ini kontraktual, dikerjakan rekanan," tambah kasek SMKN Brondong ini. (Mas)

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama