Danramil 06/KD Kapten Inf Abdul Kholik Hadiri Seminar Kebangsaan Di Gereja Santa Maria


JAKARTA (wartamerdeka.info) -  Danramil 06/KD Kapten Inf Abdul Kholik menghadiri acara Seminar Kebangsaan dengan Tema," Mewujudkan Keadilan Sosial Dalam Menangkal Radikalisme dan Intoleransi Terlarang," yang bertempat di Aula Kasih Gereja Santa Maria Imakulata Lantai 2 Jln. Satu Maret No.29 RT 05 RW 013 Kelurahan Pegadungan Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, Sabtu (15/02/2020)

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua FKUB Jakarta Barat H Badri Usman, H Tatang Hidayat, RM Deni, Para Tokoh Agama, para Ketua Rw serta Kanit Bimas Iptu Hartaya.

Kegiatan seminar tersebut diikuti 150 orang sebagai peserta undangan dengan penanggungjawab adalah Sugiharto.

Sekitar pukul 11.00 Wib, egiatan selesai dan berjalan dengan lancar penuh rasa kebersamaan. Acara disusun seperti umumnya mulai dari menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama yang dipandu pembawa acara kemudian mendengarkan beberapa Sambutan dari Tamu undangan dan dilanjutkan ke acara inti, mendengarkan ceramah dari Nara Sumber yakni Rm Benedictus Hari Julawan SJ dan Ibu Nia Sjarifudin (Ketua ANTI).(rosidi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama