Danramil 03/Teluk Pucung Laksanakan Koordinasi Penyiapan Lokasi Bakti Sosial Dharma Pertiwi Di Kantor BRSLU Bekasi


BEKASI (wartamerdeka.info) - Lansia merupakan obyek paling rentan terkena Virus covid-19, karena pada masa ini kekuatan imun mereka sudah menurun. Karena itu upaya untuk mencegahnya harus super Extra, dengan cara membantu memelihara kebugaran tubuh para Lansia itu sendiri.

Hal ini harus dibarengi oleh pengetesan berkala agar dapat dimonitor dan diantisipasi. Untuk itu Dharma Pertiwi akan  mengadakan Bakti Sosial berupa Rapid test untuk para Lansia yang berada Balai Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Budhi Dharma Bekasi.

Dalam mendukung terselenggaranya kegiatan Bakti Sosial yang akan dilaksanakan oleh Dharma Pertiwi, Hari ini Selasa (19/05/2020) pukul 10.45 Wib, Danramil 03/Teluk Pucung Kapten Arm Agus Sugiyanto bersama Perwira Staf Makodim 0507/Bekasi melaksanakan koordinasi penyiapan lokasi Bakti Sosial dengan Depsos Bekasi yang bertempat di kantor BRSLU (Balai Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia) Budhi Dharma Bekasi Kemensos, Jl.Joyo Martono RT 02/021 Kel.Margahayu Kec. Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Tampak hadir dalam kegiatan Koordinasi tersebut diantaranya Bapak Pujianto (Kepala BRSLU Budhi Dharma Bekasi) bersama 4 orang Staff, IBu dr.Hemalia (Kepala Puskesmas Karang Kitri, Bekasi Timur), Mayor Czi Sali (Pjs.Danramil 01/Kranji), Kapten Inf Sahari (Pjs. Pasiter Dim 0507/Bekasi), Kapten Arm Agus Sugiyanto (Danramil 03/TP), Kapten Inf Sobirin (Danunit Intel Kodim 0507/Bekasi), Kapten Cba Misul (Kaur Bhakti TNI Dim 0507/Bekasi) dan Babinsa Kel. Margahayu (Sertu Suwito, Sertu Asep YH dan Koptu A.Thalib).

Menurut Kapten Arm Agus Sugiyanto (Danramil 03/Teluk Pucung) mengatakan, "kami bersama Perwira staf Kodim 0507/Bekasi mengadakan koordinasi dengan pihak Depsos Kota Bekasi untuk mengadakan Baksos Dharma Pertiwi dengan acara melaksanakan Rapid test untuk para Lansia",tuturnya.

Adapun hasil koordinasi dengan Depsos Kota Bekasi bahwa kegiatan Rapid Test dalam rangka Baksos Dharma Pertiwi akan diselenggarakan di Gedung Therapi Harian Panti Werda dengan bantuan Tenaga Medis (Dinkes, Puskesmas Karang Kitri, Kes BRSLU, Polkes Bekasi) dengan Jumlah Peserta kurang lebih 200 Orang.
(Rosidi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama