Ketua Golkar Kab Barru Mudassir Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Di Desa Tellumpanua

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Barru Mudassir Hasri Gani (MHG) kunjungi korban kebakaran

BARRU (wartamerdeka.info) - Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Barru Mudassir Hasri Gani (MHG) cepat tanggap terhadap musibah yang menimpa warga di Kab Barru. 

Begitu mendengar ada musibah kebakaran di Dusun Maddo, Desa Tellumpanua, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, Kamis siang (21/4/2022), Ketua DPD Partai Golkar Kab Barru yang akrab disapa Mudassir atau MHG ini langsung meluncur ke lokasi musibah.

"Begitu ada laporan dari kader Golkar mengenai musibah kebakaran di Desa Tellumpanua, kami langsung meluncur ke lokasi kebakaran. Kami bertemu para korban kebakaran untuk sekedar menghibur dan sedikit meringankan kerugian yang diderita korban," ujar Mudassir kepada wartamerdeka, Kamis sore (21/4/2022).

Mudassir menyatakan turut prihatin dengan musibah yang terjadi. Dan berharap warga yang menjadi korban kebakaran tetap tabah  dan bersabar dengan musibah yang menimpa.

Pada kesempatan itu Mudassir juga memberikan bantuan berups air minum mineral dan sejumlah uang kepada para korban kebakaran. 

Seperti diketahui, peristiwa kebakaran tersebut terjadi di Dusun Maddo, Desa Tellumpanua, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, pada Kamis siang (21/4/2022) sekira pukul 13.00 Wita.

Beberapa unit mobil pemadam kebakaran dibantu warga setempat berjibaku berusaha memadamkan api. Api berhasil dipadamkan setelah satu jam kemudian.

Saksi mata yang ada di lokasi kejadian mengatakan bahwa, api awalnya berasal dari rumah salah seorang warga bernama Hj. Hamsina Guru SDN Pekkae dan semakin membesar hingga merembet ke rumah lainnya. Ada tiga rumah yang diketahui jadi korban kebakaran.

"Yang pertama terbakar, adalah rumah Hj. Hamsina dan api cepat membesar dan membakar dua rumah lainnya," kata saksi mata.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama