Warga Kel Mendawai Terima Bantuan Ambulance


KOBAR (wartamerdeka.info) - Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah memprogramkan, ke depannya untuk kelurahan Mendawai Sebrang akan dibuka Los Area atau Taman Hijau.

Hal ini diungkapkannya saat  menyerahkan satu buah mobil ambulance bantuan  dari anggota DPR RI Fraksi Golkar  Drs Muhtarudin kepada warga masyarakat kelurahan Mendawai Sebrang, kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat, kemarin.

Bupati  merasa bersyukur adanya putra daerah Kobar atau Uluh itah yang duduk sebagai anggota DPR RI dari  Partai Golkar, sehingga aspirasi warga masyarakat Kalimantan Tengah dapat terwujud. 

Bupati juga menyampaikan kepada warga masyarakat Kelurahan Mendawai Sebrang untuk ikut merawat  jembatan front city yang sudah terbangun.

Tahun depan, pihaknya akan membangun kembali jembatan front city di dua lokasi, separuh di kelurahan Mendawai Sebrang dan separuh lagi di kelurahan Raja Sebrang. Sehingga dua kelurahan pinggiran sungai arut itu dapat berkembang lebih maju.

Dengan terbangunnya jembatan front city dan los area maka perekonomian warga masyarakat akan semakin meningkat serta warga dapat memperluas lapangan usahanya.

Dalam penyerahan mobil ambulance turut hadir menyaksikan sekretaris Partai Golkar Kab Kobar H Arief Asrofi 

Turut hadir juga Ujang Jebot  yang mewakili Drs Muhtarudin, perwakilan Jasa Raharja, camat Arut Selatan dan lurah Mendawai Sebrang. 

Lurah Mendawai Sebrang mengucapkan terima kasih atas kepedulian Drs Muhtarudin. Mobil ambukance cukup besar manfaatnya bagi warga Mendawai Sebrang.

"Bukan hanya bantuan mobil ambulance, Muhtarudin juga memberikan bantuan  perehaban musolla. Insya Allah dalam waktu dekat bantuan tersebut akan disalurkan dengan  anggaran dananya kurang lebih dua ratus juta rupia," ucapnya pada wartawan. (taufik hidayat)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama