Memperdaya Seorang Siswi, Seorang Pria Dewasa Dikejar Warga, Dan Tertangkap Polisi Yang Sedang Patroli

TASIKMALAYA (wartamerdeka.info) - Gadis remaja yang berstatus masih pelajar, bernama Serli Aprilianti warga kp. Warung Kadu Rt. 01/07 Kel. Cibunigeulis Kec. Bungursari Kota Tasikmalaya, telah diperdaya oleh seorang lelaki dewasa yang bernama AN (34) warga Leuwidahu Rt. 01/03 Kel. Parakannyasag Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Korban mengeluhkan bahwa Handphone (hp) -nya hilang dibawa kabur tersangka dengan modus pura pura minjam,saat korban akan pulang ke rumah

Saat itu korban mau pulang, sedangkan pelaku terlihat sedang duduk di atas sepeda motornya dan memanggil Korban. Kemudian pelaku mengajak Korban untuk ikut mengantarkan paket ke sekolah SMK Global Pasangrahan menggunakan spda motor Honda Vario warna hitam Nopol : Z 2441 TAD,

Modusnya, sesampai di TKP pelaku meminjam HP milik Korbam merk Realmi C11 warna hijau dengan alasan akan menelepon Guru Tata Usaha SMK Global Pasangrahan, tetapi Terlapor malah membawa kabur HP milik Korban.

Korban berteriak,  sehingga pelaku yang mengendarai sepeda motor jenis metik tersebut  kabur ke Jalan Mangin dan sempat dikejar oleh warga. Aksi kejar-kejaran tersebut kemudian diketahui petugas yang sedang patroli sehingga akhirnya dikejar dan berhasil ditangkap.

"Memang benar, kami terima laporan sekitar pukul 11.00 WIB, saat kejadian terduga diamankan oleh anggota Sabhara dan diserahkan ke kami," ujar Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota AKP Septiawan Adi Prihartono, Jumat, 16 Juli 2021.

Menurut Septiawan, setelah menerima penyerahan terduga pelaku, pihaknya kemudian melakukan pemeriksaan secara intensif, dan mengamankan satu unit hp merek Realmi C11 hijau milik korban sebagai barang bukti.

"Kami masih melakukan pemeriksaan apakah terduga pelaku ini melakukan penjambretan. Kami masih dalami, dan telah diamankan juga barang buktinya, berupa sepeda motor milik pelaku, serta satu unit handphone ( Hp ) milik korban," kata Septiawan kepada Pewarta.(H.Adam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama