Tasikmalaya (wartamerdeka.info) - Acara Hajat Rahayat yang di gelar Sundawani Wirabuana DPC Kota Tasikmalaya, Sabtu (26/07/2025), menjadi perhatian masyarakat.
Hajat Rahayat yang mengusung tema "Ngagupay Kapariwisataan Kota Tasikmalaya", bertujuan memerkenalkan potensi wisata lokal yang kaya akan budaya dan kreativitas.
Bertempat di Terminal Tipe A Indihiang, acara di kemas apik dirancang menjadi pusat seni, budaya, dan ekonomi kreatif.
Tak sedikit acara tersebut melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk kalangan pengusaha UMKM, penggiat budaya, Disporabudpar, Dishub, dan para seniman lokal.
Selain itu, pentas seni tradisional dan budaya Mangkubumi menambah acara semakin meriahan yang juga gelaran Bazar UMKM dan santunan untuk anak yatim.
Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Diky Chandra, turut hadir dan bahkan ikut dalam atraksi pencak silat sebagai bentuk penghormatan terhadap budaya lokal.
Kehadiran Robby Maulana, dari Dewan Perwakilan Pusat Sundawani Wirabuana, menambah semarak acara.
Pada kesempatan itu, Diky Chandra menyampaikan pesan berkeinginan agar Terminal Indihiang bisa dikembangkan menjadi Museum Priangan Timur, sebagai etalase seni, budaya, dan pariwisata Tasikmalaya. (Randi Yunantan)
Tags
Peristiwa