10 April, PC. NU Barru Dijadwalkan Dilantik

Ketua Tanfidziyah PC. NU Barru, Dr. H. Irham Jalil Aliyah, M. Ag 

BARRU (wartamerdeka.info) - Pengurus Nahdhatul Ulama (NU) Cabang Barru masa hikmat 2021-2026 dijadwalkan akan dilantik 10 April 2021 mendatang. Rencana pelantikan tersebut, disampaikan Ketua Tanfidziyah PC. NU Barru, Dr. H. Irham Jalil Aliyah, M. Ag di ruang kerjanya Kamis 1/4/2021).

"Insya Allah kalau tidak ada halangan, pelantikan Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama Barru masa hikmat 2021-2026 akan dilaksanakan 10 April 2021,"  jelasnya. 

Irham Jalil yang juga adalah Kabag Kesra Setda Barru, menguraikan, pelantikan PC NU Barru direncanakan dilaksanakan di Makassar secara kolektif bersama 4 (empat) pengurus cabang NU lainnya, masing-masing Enrekang, Pangkep, Luwu Utara dan Toraja. Pelantikan tersebut lanjut dia, akan dilakukan langsung oleh Ketua Umum PBNU Pusat, Dan akan dihadiri Bupati,  Kakankemenag masing-masing Kabupaten. 

"Seluruh prangkat persiapan pelantikan sudah siap," tandas Irham.

Lebih lanjut mantan Ketua Umum DPP Gappembar Barru itu mengatakan, berdasarkan hasil rapat persiapan pelantikan, telah pula diagendakan akan dilaksanakan Musyawarah Kerja. Musyawarah Kerja (Musyker)  dijadwalkan setelah Lebaran Idul Fitri 1442 H. 

"Terkait pembenahan struktur organisasi prangkat pengurus cabang Nahdhatul Ulama  menjadi salah satu agenda yang akan dibahas dalam Musyawarah Kerja nanti", pungkasnya.  -(syam) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama