3 Jamaah Calhaj Asal Rembang Kembali Tertunda Berangkat Ke Tanah Suci

REMBANG-Pelaksana Tugas Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kementrian Agama Kabupaten Rembang Ali Anshori menginformasikan, bila 8 orang jemaah calon haji dari kabupaten Rembang kelompok terbang 36 sempat tertunda berangkat lantaran sakit anemia/kekurangan darah. Namun setelah dirawat di rumah sakit Moewardi Solo, lima orang akhirnya sudah bertolak ke tanah suci hari Minggu kemarin, bergabung dengan jamaah calon haji asal kabupaten Batang. Sementara untuk tiga orang calon haji yakni pasangan suami istri Mattain-Masfuah warga desa Tasik agung kecamatan Rembang dan Rasbun asal desa Pelang kecamatan Sarang, keberangkatannya ke tanah suci menunggu kloter dari kabupaten lain.

”Sesampainya di Madinah, mereka tetap bergabung dengan sesama jamaah calon haji kloter 36. Selama tiga orang calon haji yang tertunda keberangkatannya tidak meninggalkan salah satu rukun haji, maka dinyatakan sah menunaikan rukun Islam ke 5,” ujarnya Ali Anshori.

Dia memprediksi, jamaah calon haji yang tertunda berangkat lantaran sakit, disebabkan kelelahan saat berada di rumah. Mereka banyak menerima dan melayani tamu yang datang silih berganti, akibatnya kurang istirahat dan kurang makan.
“Menyebabkan tensi darah merosot, cenderung menyebabkan menderita anemia,” imbuhnya.(hasan

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama