Kartu ATM Diblokir Sepihak, Puluhan Karyawan PT KDH Datangi Bank Mandiri


KARIMUN (wartamerdeka.info) -  Tidak terima dengan adanya pemblokiran kartu ATM, puluhan karyawan PT Kawasan Dinamika Harmonitama (KDH) datangi Kantor Cabang Bank Mandiri Tanjung Balai Karimun, di jalan Tengku Umar, Kecamatan Karimun, Kabupaten Karimun, Rabu (14/11-2018).

Salah satu karyawan PT KDH yang tidak mau namanya disebutkan menyampaikan, mereka merasa keberatan ATM-nya diblokir pihak Bank Mandiri karena antara karyawan dengan pihak Bank sudah ada ikatan perjanjian kontrak atau kesepakatan terkait dengan pinjaman yang dilakukan karyawan dengan Bank Mandiri.

Hanya karena ada permasalahan di PT KDH, sehingga pembayaran gaji agak telat, tiba-tiba ATM karyawan langsung di-blokir, ini kan sudah melanggar perjanjian.
"Disini kita sebagai konsumen merasa sangat dirugikan, terus bagaimana dengan kebutuhan keluarga kami," katanya.

"Gaji kita Rp. 3 juta dipotong Rp.1,5 juta untuk mengangsur pinjaman di Bank, berarti masih ada sisa Rp.1,5 juta, terus kenapa harus diblokir? Sisa Rp1,5 juta inikan untuk kebutuhan keluarga, dan kalau sisanya tetap diblokir keluarga kami mau makan apa?" ujar mereka.

Menurut karyawan tersebut, pihak Bank tadi mengatakan alasan memblokir ATM karyawan karena dapat informasi PT. KDH mau pailit. "Terus saya tanya dapat informasi dari mana? Sedangkan kami sendiri karyawan PT. KDH sampai sekarang masih bekerja dan kami saja tidak ada mendengar PT. KDH mau pailit."

Selama ini dari bulan-bulan yang lalu, kata karyawan tersebut,  kita tidak pernah ada masalah, dan itupun baru bulan ini saja. Itukan cuma karena ada perubahan transisi  sama manajemen PT. KDH, kenapa pihak Bank Mandiri tidak bisa memakluminya.

"Kalau begini kita sudah kena dua kali pemblokiran, ditambah dengan pembayar satu kali, jadi secara tidak langsung dalam satu bulan kita sudah melakukan tiga kali pembayaran. Pinjaman yang kami ajukan juga bukan tidak pakai agunan, dan kalau terjadi masalah pihak Bankkan bisa melakukan penyitaan agunan," ujarnya.

Kalau tidak ada penyesaian sampai sore ini, karyawan PT. KDH, besok, Kamis (15/11-2018) akan mendatangi kembali  Kantor Cabang Bank Mandiri Tanjung Balai Karimun dengan membawa anak istrinya.

Sementara Pimpinan Cabang Bank Mandiri atau yang memiliki kewenangan dengan permasalahan karyawan PT. KDH, saat dicoba untuk ditemui awak Media ini melalui Security dijawab sedang tidak ada di tempat.  (Sihat)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama