Desa Subik Lampura Persiapkan Diri Sambut HUT Ke-77 RI

LAMPUNG UTARA (wartamerdeka.info) - Hari ulang tahun Republik Indonesia  ke 77 Tahun 2022 tinggal menghitung hari. Semua rakyat Indonesia dan dinas instansi dari segenap tingkatan menyambut dengan melakukan persiapan mulai dari perbaikan sarana prasarana rencana kegiatan penggalian sumber dana dan lain sebagai annya agar pelaksanaan kegiatan HUT RI dapat berjalan dengan baik.

Pemerintahan Desa Subik pun mulai dari saat ini sudah melakukan berbagai perancanaan termasuk perbaikan sarana dan prasarana pendukung. Apa lagi sesuai rapat di Kecamatan Abung Tengah bahwa peringatan HUT RI Ke 77 Tahun 2022 Kecamatan Abung Tengah akan dipusatkan di lapangan Desa Subik termasuk rancana kegiatan lomba jalan sehat tingkat kecamatan.

“Ini merupakan amatan yang  harus kita sukseskan dengan berbagai persiapan dan segenap konsekuensinya agar pelaksanaan nanti dapat berjalan dengan baik dan sukses. Apalagi menurut informasi yang kami terima rencana Kegiatan jalan sehat nanti akan dihadiri oleh Wakil Bupati Lampung Utara," jngkap Poniran, Kepala Desa Subik.

Poniran melanjutkan, sebagai tuan rumah yang baik tentu pihaknya akan mempersiapkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya.

Saat ini, katanya, pihak desa bersama karang taruna sedang melakukan penataan lokasi sekitar lapangan bola dengan memperbaiki siring/talut yang melingkar seputar lapangan bola.

Harapannya, kegiatan ini bisa selesai sebelum tanggal 10 Agustus sehingga persiapan kegiatan upacara dan jalan sehat bisa dipesiapkan dari awal.

Ketika ditanya kendala dan hambatannya, Poniran Kades yang baru menjabat sekitar 7 bulan ini menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak didanai oleh DD/ADD maka pemerintah desa harus mencari donatur dan relawan dan menggerakkan gotong royong untuk menyelesaikan pekerjaan ini. 

Disamping itu ada beberapa pihak yang keberatan dengan kegiatan penataan lapangan ini dengan berbagai alasan.

"Akan tetapi karena niat kita baik untuk kemajuan dan nama baik Desa Subik, kegiatsn kit ini mendapat dukungan dari masyarakat,” tutupnya.(yoke) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama