Bupati Barru: Bakti Sosial KKDB Wujud Kepedulian

BARRU (wartamerdeka.info) - Kerukunan Keluarga Daerah Barru (KKDB) bakal menggelar Bakti Sosial di Kecamatan Soppeng Riaja yang dijadwalkan 23-24 September 2023.




Rencana tersebut disampaikan Pengurus KKDB Barru kepada Bupati Barru H. Suardi Saleh, di Lounge Kantor Bupati Barru, Lt. 5,  Kamis (20/07/2023).


Bupati Barru, Suardi Saleh, menyambut baik agenda tersebut. Menurutnya, ini merupakan wujud kepedulian dan kecintaan pengurus KKDB terhadap masyarakat Kabupaten Barru.




"Harapan saya kegiatan ini berjalan lancar dan sukses dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat," ujar Bupati.


Sementara Pengurus KKDB yang dipimpin Sekretaris Jenderal KKDB, Mashur Razak, beserta sejumlah pengurus menjelaskan bahwa Bakti Sosial KKDB akan kembali digelar kali ini di Kecamatan Soppeng Riaja.


"Komitmen selaku pengurus bahwa semua kecamatan di Kabupaten Barru akan mendapat jatah baksos sebelum mengakhiri masa priode kami," ujar Mashur Razak.


Lanjut Mashur, berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan di antaranya, sunnatan massal kerja sama dengan Dinas Kesehatan Barru, gerak  jalan santai, donor darah kerja sama PMI Barru, pembagian sembako bagi warga kurang mampu Safari Dakwah pada setiap Nasjid di Kecamatan Soppeng Riaja.


"Alhamdulillah ini kegiatan sosial KKDB dan rencana setiap waktu akan digilir," kata Mashur Razak yang juga tenaga dosen STIMIK Handayani Makassar. 


Berdasarkan Rilis Humas IKP, menyebutkan pertemuan tersebut dihadiri dari KKDB, H. Dakhri selaku Ketua Panitia dan Hasbullah Iskandar Sekretaris Panitia, Harianto Albar, H. Ishak Ilyas, Ruslan, Hamzah Saebe, Hj. Nurmalayani Yasin, Hj. Saleha, Hj. Kartini Ilyas, Hj. Hartati Ali Ahmad. Hj. Nurdia Tamma. Selain itu, hadir juga Kepala Dinas Kesehatan, Amis Rivai. Kadis Pertamian Ir. Ahmad, Kabag Kesra, Dr. Irham Jalil, dan Kabag Organisasi, Dr. Mukti Alimin, (Syam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama