Warga Keluhkan 20 Kios Yang Berdiri di Atas Saluran Air


JAKARTA (wartamerdeka) - Warga Jalan Kebon Mede RT 001, RW 06, Kelurahan Kalideres, Jakarta Barat, keluhkan 20 bangunan kios semi permanen yang berdiri di atas saluran air, Kamis (4/1/2017).


"Warga merasa terganggu, oleh banyaknya bangunan yang berdiri di atas saluran air tersebut, selain menimbulkan kemacetan, bau tak sedap akibat sampah yang menumpuk juga sangat dirasakan oleh warga," ujar SS (42), salah seorang warga setempat.

Warga mendesak Pemkot Jakbar, agar segera membongkar ke 20 kios itu, karena selain saluran air menjadi penuh dengan sampah hingga menimbulkan bau busuk, juga berdampak pada kemacetan lalu lintas.

Sementara itu, Muksin (47), warga Jalan Kebon Mede mengatakan, keberadaan 20 kios pedagang kaki lima tersebut, mendapat restu dari Ketua RT dan RW setempat. 

"Mereka membayar sewa bulanan dengan Ketua RT dan RW," ungkapnya. (Dar)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama