Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Digelar Di Yonif 141/AYJP


MUARA ENIM (wartamerdeka.info) - 
Yonif 141/AYJP melaksanakan upacara Hari Kebangkitan Nasional yang dipimpin langsung oleh Danyonif 141/AYJP Letkol Inf Aswin Suladi S.E., MAK, Senin (20/05/2019).

Tema peringatan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2019 adalah Bangkit untuk bersatu.

Tujuan peringatan ke 111 tahun Kebangkitan Nasional ini adalah untuk terus memelihara. menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan menegakkan nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara. mempererat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya visi dan misi bangsa kita ke depan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Danyonif 141IAYJP dalam sambutannya mengungkapkan, setiap tanggal 20 Mei Yonif 141/AYJP memperingati Hari Kebangkitan Nasional.

"Peringatan ini mesti menjadi momentum bagi segenap elemen bangsa untuk bersatu" ujarnya.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional kali ini sangat relevan jika dimaknai dengan teks Sumpah Palapa mahapatih Gajah Mada.

"Kita berada dalam situasi pasca-pesta demokrasi yang menguras energi dan emosi sebagai besar masyarakat kita," tutur Danyonif

Dalam memperingati Hari Kebangkitan Nasional, katanya, kita semua sebagai sesama anak bangsa perlu memaknai peringatan kali ini dengan memperbarui semangat gotong-royong sebagai warisan kearifan lokal yang akan membawa kita menuju kejayaan di pentas global. (Agus V)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama