Babinsa Koramil 05/Bantargebang Ikut Amankan Penertiban Dan Pembongkaran Lapak PKL Liar Di Pasar Bantargebang


BEKASI (wartamerdeka.info) - Dalam rangka mengamankan serta mendukung penertiban dan pembongkaran lapak PKL liar di Pasar Bantargebang, Koramil 05/Bantargebang Kodim 0507/Bekasi mengutus Babinsanya untuk melaksanakan apel gabungan di Mapolsek Bantargebang, Jln Narogong Kel Bantargebang,  Kec.Bantargebang, Kota Bekasi, Sabtu (01/08/2020).

Kegiatan ini turut didukung juga oleh sekitar 95 personil gabungan dari Polsek Btg 20 orang, Koramil 05/ Btg 10 orang, Satpol PP kec.Btg 15 orang, Unit Pasar 30 orang dan Dinas perdagangan 20 orang.

Dalam Pelaksanaan pembongkaran lapak PKL liar dipasar Bantargebang Koramil 05/Btg selaku aparatur kewilayahan turut Mendukung Polsek dan satpol PP dalam pelaksanaan pembongkaran lapak lapak liar para pedagang yang ada di luar dan dalam area pasar, terutama lapak yang ada di belakang pagar pasar bantar gebang.

Pembongkaran itu sendiri dilakukan oleh sat Pol PP Kec.Batargebang dan ada juga  Pedagang yang membongkar lapaknya sendiri tanpa bantuan dari aparat.

Selama Kegiatan pembongkaran situasi tertib, aman dan kondusif. (Rosidi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama