Potong Tumpeng, PD IWO Lampura Rayakan Hari Jadi ke-4 Tahun


LAMPUNG UTARA (wartamerdeka.info) - Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Kabupaten Lampung Utara merayakan tasyakuran HUT IWO ke-8 sekaligus HUT PD IWO Lampura ke-4 yang di selenggarakan secara internal antar anggota kepengurusan yang berlangsung di Sekretariat IWO di Jalan Dahlia No.25 Kelurahan Gapura, Kecamatan Kotabumi Selatan,  Senin (26/10/2020).

Tasyakuran ditandai dengan pemotongan tumpeng secara simbolis oleh Ketua PD IWO Lampura Khoiril Syarif, SE., yang diserahkan kepada seluruh pengurus.

Dalam sambutan Ketua PD IWO Lampura, Khoiril Syarif, SE, mengatakan bahwa kegiatan tasyakuran ini merupakan acara puncak peringatan HUT ke-4 IWO Kabupaten Lampung utara.

"Sebelumnya kita juga telah melaksanakan kegiatan bagi-bagi  masker gratis di beberapa Pondok Pesantren dan masyarakat Lampura yang melintas di seputaran tugu payan mas," kata Khoiril Syarif.

"Syukur alhamdulillah HUT ke-4 IWO Lampung utara masih bisa di laksanakan dengan kegiatan-kegiatan sebelumnya, dan hari ini kita menggelar acara tasyakuran meskipun dengan sederhana, dengan keberadaan PD IWO Lampura sekarang patut kita bersyukur kepada Allah SWT. Dan dengan seusia yang relatif muda, yang penting bisa memberikan manfaat kepada masyarakat Lampung Utara," ungkapnya.

Di Momentum HUT PD IWO ke-4 Lampura kali ini semoga menjadikan semangat bagi  teman-teman untuk tetap berkarya dalam menjalankan tugas jurnalis dan menyampaikan informasi kepada masyarakat secara profesional, dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik.

"Saya berharap tetap solid dan  kompak bahu membahu untuk membesarkan PD IWO Lampura," pungkasnya. (Yoke)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama