BANDUNG BARAT (wartamerdeka) – Forum Pers Independent Indonesia (FPII) Setwil Jawa Barat mengukuhkan Koordinator Wilayah Bandung Barat. Pengukuhan Ketua Kordinator Wilayah FPII Kabupaten Bandung Barat periode 2017-2022 dilaksanakan pada Sabtu lalu di Aula Kantor Kecamatan Cipatat Kabupaten Bandung Barat.
Acara pengukuhan Ketua Koodinator Wilayah FPII Bandung Barat ini langsung dihadiri oleh Ketua FPII Setwil Jawa Barat Merry Panjaitan, Ketua Divisi Advokasi Wesly H. Sihombing, Sekretaris FPII Setwil Jawa Barat Jansen Matondang dan juga hadir beberapa Korwil FPII di Jawa Barat seperti FPII Korwil Kota Bekasi, FPII Korwil Kabupaten Bogor, FPII Korwil Tasikmalaya,dan juga para tamu undangan lainnya dari jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ormas yang ada di wilayah Kabupaten Bandung Barat.
Saat ditemui usai acara pengukuhan, Ketua Setwil Jawa Barat Merry Panjaitan mengatakan, seluruh jajaran FPII Kabupaten Bandung Barat yang baru dikukuhkan dan dilantik harus benar–benar selalu menjaga marwah FPII, menjaga kekompakan diantara anggota, juga selalu menjalin kemitraan baik dengan pihak pemerintah dan masyarakat, maupun TNI dan POLRI.
Ketua Setwil Jabar ini juga berpesan, melalui acara Pengukuhan ini akan membawa angin perubahan baru bagi seluruh Pengurus FPII menuju keberhasilan dan kesuksesan bersama.
Selanjutnya dilakukan Pembacaan SK Pengukuhan FPII Korwil Kabupaten Bandung Barat yang dilakukan oleh Wesly HS Ketua Deputi Advokasi. Satu persatu nama Pengurus FPII Korwil yang dibacakan naik keatas panggung. Dan serah terima Bendera Pataka FPII Korwil dilakukan oleh Ketua FPII Setwil Jabar kepada Ketua FPII Korwil Kabupaten Bandung Barat sebagai bentuk seremonial utama dalam acara tersebut.
Dalam sambutannya Ketua panitia pelaksana Korwil FPII Kabupaten Bandung Barat H. Jejen Syamsudin mengatakan terima kasih kepada Bupati Bandung Barat yang telah memfasilitasi kegiatan pelantikan ini.
"Dengan pelantikan ini diharapkan bisa membuat semua para awak media semakin profesional dalan menulis berita,"ungkapnya.
Sementara itu Ketua Koordinator Wilayah Kabupaten Bandung Barat Fauzi Riyanto menegaskan maksud dan tujuan dikukuhkan Korwil FPII Kabupaten Bandung Barat ini agar bisa berkomitmen dan menciptakan karya tulis sesuai kode etik jurnalistik dan Undang Undang No 40 Tahun 1999 tentang Pers.
"Dan semoga Korwil FPII KBB ini senantiasa mendukung program Pemda setempat dan memerangi berita hoax yang ada dan menjadi penyimbang sebagai kontrol sosial yang berimbang,"jelasnya
Di tempat yang sama Ketua Korwil FPII Kota Bekasi Saipul Bahri yang didampingi oleh Sekretaris Korwil FPII Kota Bekasi Eko Haryadi (Borro) juga mengucapkan selamat dan mengapresiasi kepada seluruh jajaran Koodinator Wilayah FPII Kabupaten Bandung Barat yang telah dikukuhkan dan menerima SK dari Ketua Setwil Jawa Barat Mery Panjaitan.
Di tempat yang sama Ketua Korwil FPII Kota Bekasi Saipul Bahri yang didampingi oleh Sekretaris Korwil FPII Kota Bekasi Eko Haryadi (Borro) juga mengucapkan selamat dan mengapresiasi kepada seluruh jajaran Koodinator Wilayah FPII Kabupaten Bandung Barat yang telah dikukuhkan dan menerima SK dari Ketua Setwil Jawa Barat Mery Panjaitan.
"Semoga setelah dikukuhkan ini Korwil FPII Kabupaten Bandung Barat semakin solid sesama pengurusnya sehingga kedepannya dapat membawa dan mengemban tugas serta menjaga marwah FPII,”kata Ketua Korwil FPII Kota Bekasi Saipul Bahri.
Dan selanjutnya di akhir acara dilanjutkan dengan memberikan Cindera Mata dan penghargaan bagi seluruh Jajaran Pemerintah Daerah yang hadir di acara pengukuhan Korwil FPII Kabupaten Bandung Barat.(pandi)
Tags
Daerah