PURBALINGGA (wartamerdeka.info) – Kapos Karang Karangjambu Koramil 09/Karangjambu Peltu Yamroni menghadiri rapat pembentukan Panitia Pilkades Desa Sanguwatang Kecamatan Karangjambu Kabupaten Purbalingga yang bertempat di pendopo bale desa Sanguwatang, Kamis (18/10/2018).
Dalam sambutannya, Kepala Desa Sanguwatang yang diwakili Kepala Dusun (Kadus) 2 Momot mengucapan terimakasih atas kehadiran tamu undangan yang sudah hadir, serta mengajak kepada panitia pilkades yang terpilih untuk lebih dewasa dan bertanggungjawab pada tugas yang akan di embannya.
Sementara dari pihak Koramil 09/Karangreja yang diwakili oleh Kapos Karangjambu Peltu Yamroni menghimbau kepada seluruh warga untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif, mari kita ikuti pentahapan Pilkades dengan penuh rasa amanah dan tanggungjawab. Terutama netralitas bagi panitia penyelenggara tingkat desa maupun TPS.
Hadir pada kegiatan tersebut Camat Karangjambu yang diwakili Sekcam Sartono S.Sos, Kapos Karangjambu Koramil 09/Karangjambu Peltu M. Yamroni, Kasub Sektor Karangjambu diwakili Brigadir Diki SH, Kasi pemerintahan Kecamatan Karangjambu Suwito, Kepala Desa Sanguwatang diwakili Kadus 2 Momot, Kepala BPD Sucipto beserta anggota serta tamu undangan dan perangkat desa (gus/Pendim 0702/Pbg).
Tags
Daerah
