SEMARANG (wartamerdeka.info) - Para seniman tari, musik jalanan dan pelukis dari berbagai SMA dan SMK di wilayah Korem dan Kodim Jajaran Kodam IV/Diponegoro unjuk kebolehan pada ajang Lomba yang diselenggarakan Kodam IV/Diponegoro, Jum’at (30/8/2019). Ajang lomba ini digelar di Museum Mandala Bhakti yang berlokasi di Jalan Soegijapranata No. 1 tepat berhadapan dengan monumen Tugu Muda.
Di tempat terpisah, Kapendam IV/Diponegoro Letnan Kolonel Kav Susanto, S.I.P., M.A.P. mengatakan, lomba ini diselenggarakan sebagai bentuk komunikasi sosial (Komsos) kreatif guna lebih mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Selain itu, kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT ke 74 TNI dan HUT ke 69 Diponegoro tahun 2019.
“Lomba dilaksanakan secara berjenjang mulai dari tingkat Kodim, Korem dan Kodam. Para pemenang di tingkat Kodam nantinya akan mengikuti lomba tingkat TNI AD di Jakarta”, paparnya.
Dirinya berharap, kegiatan ini dapat memupuk kreatiiftas dan menjaga serta mengangkat kearifan budaya daerah. Lomba semacam ini juga dapat menanamkan kecintaan dan kebanggaan sebagai bangsa Indonesia yang memiliki keragaman budaya.
Pelaksanaan lomba tingkat Kodam ini disaksikan oleh Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M., Irdam, Perwira Sahli, para Asisten Kasdam IV/Dip., serta masyarakat sekitar kota Semarang.
Setelah beradu kebolehan dan kreatifitas, akhirnya SMAN 1 Bawang meraih juara I lomba Tari Perjuangan, juara II SMAN 1 Gondangrejo, Juara III SMAN I Blora, Juara harapan I SMAN 7 Semarang dan juara harapan II SMKN 1 Kasihan.
Untuk juara I Lomba Musik Jalanan diraih Grup Musik Punakawan dari Kodim 0704/Banjarnegara, juara II grup RVV dari Kodim 0734/Yogyakarta, juara III grup Wong Pitoe dari Kodim 0714/Salatiga, juara harapan I dari grup Debu Senja dari 0728/Wonogiri dan juara harapan II grup Speet dari Kodim 0733-BS/Semarang.
Dan untuk lomba melukis juara I diraih Fatahillah dari Kodim 0733-BS/Semarang, juara II Putria Masriah dari Kodim 0727/Karanganyar dan juara III Nabilah Amalia dari kodim 0719/Jepara.
Tags
Daerah