Danrem 071/Wijayakusuma Ajak Insan Media Memasyarakatkan Woodball


BANYUMAS (wartamerdeka.info) - Olahraga woodball adalah permainan sejenis golf, namun beda peralatan, cara bermain dan aturannya. Namun olahraga ini belum dikenal masyarakat luas.

Untuk memasyarakatkan olahraga ini, Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Kav Dani Wardhana, S.Sos., M.M., M.Han., menggelar coffee morning bersama insan media Banyumas dengan melakukan olahraga bersama bermain woodball di Lapangan Makorem 071/Wijayakusuma, Sokaraja, Banyumas, Jumat (13/3/2020).

"Permainan ini mirip golf, pemain akan memukul bola kayu dengan stik kayu atau yang disebut mallet.  Bola kayu dipukul diarahkan ke gate atau gawang kecil dari kayu. Permainannya dilakukan di lapangan terbuka atau fairway, dengan panjang lapangan 50 m dan lebar 3 m. Pemenangnya yang paling cepat memasukkan bola kayu ke gate, dengan jumlah pukulan paling sedikit", terangnya.

Danrem mengatakan bila sebelumnya, olahraga woodball ini sudah diperkenalkan kepada anggotanya. Tujuan dari kegiatan ini untuk mengajak insan media memperkenalkan dan menggaungkan permainan woodball kepada masyarakat luas.

"Ide untuk mengenalkan olahraga woodball ini  karena melihat fasilitas yang ada di Makorem ini cukup memadai.  Disamping itu, saya melihat ada beberapa anak muda dilingkungan sini yang sedang bermain woodball, namun fasilitasnya belum memadai hanya sebatas bermain", ungkapnya.

Ke depan, pihaknya juga ingin menyelenggarakan kejuaraan woodball  diwilayah Banyumas. Kita akan koordinir club-club woodball yang ada di Banyumas untuk turut serta dalam kejuaraan woodball Korem 071/Wijayakusuma", pungkasnya.

Terkait dengan kegiatan coffe morning, Kolonel Dani menyampaikan kegiatan coffe morning bersama insan media Banyumas tersebut sebagai wahana menjalin dan mempererat silaturahmi, kebersamaan dan guyub antara Korem 071/Wijayakusuma beserta segenap insan media.(a)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama