Safari Ramadhan, Bupati Barru Harap Jamaah Disiplin Prokes

BARRU (wartamerdeka.info) -  Setelah mengawali safari Ramadhan 1442 H, Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh di Masjid Agung Nurul Iman Kelurahan Sumpang Binangae, maka malam kedua Bupati bersama beberapa pimpinan OPD mengunjungi Masjid Nurusshahadah Lasinri Kelurahan Coppo kecamatan Barru, Selasa (13/4/2021).

Bupati Barru kembali mengingatkan bahwa sepatutnya kita semua bersyukur atas diperkenankannya kita kembali melaksanakan shalat Tarwih dan Amaliah Ramadhan lainnya. Karena akibat Pandemi Covid-19 tahun lalu kita tidak diperkenankan melaksanakan ibadah dimesjid, termasuk shalat Jumat, Shalat Tarwih, bahkan berlanjut tidak diperkenankannya Shalat Idul Fitri. 

"Rindu shalat berjamaah kini sudah terobati. Pemerintah sudah mengijinkan meski dengan beberapa persyaratan seperti tetap memakai masker,menjaga jarak dan dlsetiap pintu mesjid disiapkan tempat cuci tangan dan sabun atau hand sanitizer," ujar Bupati dua periode itu. 

Diingatkan, masa pandemi Covid-19 Belum berakhir meski di Barru sudah cenderung melandai. Untuk itu protokol kesehatan tetap menjadi sesuatu yang harus ditaati agar mata rantai penyebaran dapat diputus dan kita semua dapat terhindar dari penyebarannya. Apa yang disampaikan pemerintah semua bermuara kepada kemaslahatan masyarakat. 

Bupati berharap nikmat kesehatan yang diberikan Allah Swt kepada kita semua hendaknya dimanfaatkan untuk memperbanyak ibadah dan amal shaleh, khususnya dibulan penuh magfirah ini, bulan Ramadhan yang kita rindukan bersama. 

Hadir mendampingi Bupati Barru, Asisten Setda, A. Syukur Makkawaru. Plt. Inspektur, Abd. Rahim. Kadis Koperasi UMKM, Andi Takdir. Staf Ahli, A. Jalil Mappiare. Camat Barru, A. Hilmanida. Lurah Coppo H. M. Yusuf. 

Pada kesempatan tersebut Bupati Barru menyerahkan batuan untuk pembangunan Masjid Nurussahadah yang diterima Bendahara Panitia Pembangunan. 

(syam) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama