Jalin Silaturahmi dengan warga Bojong Nangka Caleg Partai Ummat Gelar Lomba Mancing



Tangerang, wartamerdeka.info, -Dr.H.Abdul Karim SE MM Caleg Partai Ummat DPRD Kabupaten Tangerang Dapil 6, meliputi Kecamatan Kelapa Dua, Legok, Pagedangan, Cisauk dengan nomor urut 7 dan Ir.H.Syafrul Hidayat AS caleg DPR-RI Dapil Banten 3 meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan dengan nomor urut 7 mengadakan kegiatan silaturahmi bersama warga RW 13 dan RW 14 Kelurahan Bojong Nangka Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang. 

Silaturahmi dikemas dalam bentuk lomba memancing ikan. H.Abdul Karim  mengatakan, lomba memancing diadakan guna merekatkan silaturahmi antar warga di RW 13 dan 14 Kelurahan Bojong Nangka. Silaturahmi juga sebagai bentuk sosialisasi partai Ummat kepada masyarakat untuk memilih pemimpin yang amanah di Pemilu 2024 mendatang.

"Kami mengadakan kegiatan lomba memancing dalam rangka merekatkan silaturahmi antara para politisi Partai Ummat dengan warga di RW 13 dan RW 14 Kelurahan Bojong Nangka " ujarnya di kolam pemancingan, Minggu (24/12/23).

Diketahui Dr Abdul Karim seorang akademisi pendidikan dan kiprahnya yang begitu peduli dengan kegiatan sosial, sangat membantu warga kurang mampu terlebih dalam kemasyarakatan.

Selanjutnya Abdul Karim menyebutkan kegiatan kompetisi memancing ikan tersebut memperkuat sinergisitas Partai Ummat dengan warga Bojong Nangka.

"Jadi lomba memancing ini selain menjadi kegiatan yang diminati warga RW 13 dan 14 menjadi momen pererat silaturahmi dan sinergitas Partai Ummat kepada masyarakat," ujar Abdul Karim yang juga dosen tetap di Universitas Muhammadiyah Tangerang.

Selain Dr. H.Abdul Karim dan Ir.H.Syafrul Hidayat AS hadir pula ketua  RT/RW, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama diantaranya Ustadz Tajudin Umar di Desa Bojong Nangka Kecamatan Kelapa Dua.

(Hanafi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama