Masjid Ubudiyah Pangkalan Brandan Sembelih 30 Hewan Kurban

 
Langkat, wartamerdeka.info, - Badan Kenaziran Masjid ( BKM ) Ubudiyah yang berlokasi di Jalinsum Thamrin Pangakalan Brandan memberikan 2300 bungkus daging kurban kepada kaum dhuafa yang berada di wilayah Kecamatan Babalan dan sekitarnya usai sholat Idul Adha 1445, Senin ( 17/6 ).

Ketua Panitia Kurban BKM Ubudiyah Pangkalan Brandan dr. Marbangun Simatupang, didampingi Ketua BKM Ubudiyah, H.Syahrum Hakim dan sejumlah Pengurus lainnya mengatakan daging sebanyak 2300 bungkus yang telah dibagikan kepada kaum dhuafa dan Fakir miskin tersebut adalah berasal dari kurbannya warga Pangkalan Brandan terutama yang bermukim di sekitar Masjid Ubudiyah.

Sebanyak 25 ekor Lembu (Sapi) dan 5 ekor Kambing usai salat Idul Adha diserahkan ke panitia untuk disembelih.
Ketua Panitia juga menambahkan dari jumlah hewan kurban yang diserahkan kepada Panitia, satu diantaranya adalah berasal dari keluarga besar H. Ngogesa Sitefu  mantan Bupati Langkat. (Hasrizal)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama