Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ Laksanakan Kegiatan Ibadah Di Gereja Katolik Hati Kudus Laktutus


PALEMBANG (wartamerdeka.info) - Personel Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ yang dipimpin oleh Letda Inf Jefri Gunawan selaku Danpos Laktutus mengingatkan Wadan Pos Srd Tomo Nanggolan beserta 2 anggota untuk melaksanakan kegiatan ibadah di Gereja Hati Kudus Laktutus yang berada di Desa Foheka Kec. Nanaet Dubesi Kab. Beludi Prov. NTT pada pukul 09.00 WITA, Minggu (22/09/2019).

Peringatan terhadap orang yang menghisap sesamanya, Amos 8 : 4 - 8" merupakan tema yang disampaikan oleh pimpinan ibadah di Gereja Hati Kudus Laktutus pada hari ini.

Prater Virgilius, OFM (43) selaku pimpinan ibadah menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ yang hadir di Gereja Hati Kudus yag berada di Desa Foheka ini.

Letda Inf Jefri Gunawan selaku Danpos Laktutus menyampikan, dengan adanya kegiatan ini masyarakat merasa senang sehingga dapat terjalin silaturahmi yang baik terutama masyarakat yang ada di Perbatasan RI-RDTL dan akan selalu berbuat yang terbaik demi keutuhan NKRI.


Perjalanan menuju Gereja yang berjarak 2 KM dari Pos tidak membuat Serda Tomo Nainggolan dan 2 orang anggota putus asa untuk melaksanakan ibadah.

Dalam perjalanan, personel Pos Laktutus bertemu dengan 3 orang anak-anak Desa Foheka yang menuju Gereja Hati Kudus Yesus Laktutus. Selama diperjalanan Serda Tomo Nainggolan memberi nasehat kepada anak-anak tersebut tentang pentingnya melaksanakan ibadah, karena dengan kita beribadah kita bisa mempertebal ilmu dan dapat mendengarkan firman Tuhan. (Agus v)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama