Masuki Musim Penghujan, Bupati Lampura Instruksikan Pada Seluruh Camat Waspadai Banjir Dan Longsor


LAMPUNG UTARA (wartamerdeka.info) - Dalam menghadapi musim penghujan, Bupati Lampura Budi Utomo instruksikan kepada seluruh camat se - Kabupaten Lampura agar bisa berkoordinasi kepada dinas terkait dan  selalu aktif (waspada) di wilayahnya selama 24 jam.

"Kepada 23 camat se - Kabupaten Lampung Utara yang mana wilayahnya rawan longsor dan banjir untuk segera koordinasi dengan BPBD Lampung Utara," kata dia saat acara pelantikan PMI Lampura di Pemkab Lampura, Selasa (29/12/2020)

Oleh karenanya, Budi Utomo mengingatkan kepada tim anggaran, untuk menyiapkan lagi radio. Walaupun dibilang seperti masa lalu, manakala sinyal terganggu baik itu internet, telepon maupun mati lampu nanti, namun kita punya radio.

"Jadi semua 23 kecamatan bisa memberikan informasi sesegera mungkin ke pemerintah daerah tentang keadaan di wilayahnya,"kata dia.

Dijelaskannya, sehingga komunikasi nya lebih hemat tidak menggunakan pulsa, dan tidak mesti harus ada internet di wilayah itu.

"Memang ini seperti mengulang di masa lalu tapi ini dilihat bisa sangat memungkinkan, karna tidak tahu situasi alam yang tidak menentu dari musim kemarau jadi hujan dan sebaliknya dan terjadi bencana terhadap masyarakat kita,"katanya

Budi utomo juga mengungkapkan, manakala informasi nya terhambat maka pertolongan dan bantuan akan terhambat di tengah-tengah masyarakat makanya diperlukan nya untuk adanya radio.

"Tolong pak asisten II yang sempat hadir disini tolong disampaikan kalo tidak bisa di tahun 2021 murni tolong nanti di perubahan kalo ada mekanisme pergeseran bisa digeserkan karna ini adalah kepentingan sangat untuk masyarakat," terang Budi Utomo.

Budi Utomo juga mengintruksikan kepada seluruh camat tidak boleh meninggalkan wilayahnya selama 24 jam bilamana ada kejadian musibah di wilayahnya karna Ini sudah menjadi kwajiban di wilayahnya.

"Kalau pun ada kepentingan yang luar biasa maka nanti camat akan harus menugaskan orang yang bisa dihubungi lansgung agar bisa ngambil langkah-langkah staretegis dilapangan nanti," pungkasnya. (Yoke)  

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama