Hj Hasnah Syam Hadiri Panen Raya Kacang Tanah Di Taneteriaja

BARRU (wartamerdeka.info) - Ketua TP PKK Kabupaten Barru drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., didampingi anggota DPRD Barru dari Partai Nasdem Syahrul Ramadhani, Kadis Pertanian Kabupaten Barru Ir.Ahmad T. M.M., Camat Tanete Riaja Musakkir  S.Sos., M.Si., Kepala Desa Libureng H.Ikbal Basri S.Sos.,bersama menghadiri panen raya kacang tanah, di Dusun Panincong, Desa Libureng, Kecamatan Tanete Riaja, kemarin (1/9/2021).

Hasnah Syam yang juga Anggota DPR RI Komisi IX Partai Nasdem ini disambut  para petani, Tokoh Masyarakat, Kepala Dusun, dan Ketua RT,  di lokasi panen raya tersebut, dengan tetap menerapkan Prokes.

Dalam sambutannya, Hasnah Syam yang akrab dipanggil " Bu dokter" memuji etos kerja masyarakat Tanete Riaja yang terkenal rajin dan ulet sehingga sangat membantu memajukan perekonomian daerah, apalagi di masa pandemi covid 19 dimana semua terdampak terhadap pendapatan keluarga.

"Di masa Kuliah Kerja Nyata dulu saya menetap selama 3 bulan di Tanete Riaja tepatnya di dusun Menrong desa Harapan, saya tahu persis bagaimana masyarakat Tanete Riaja menghidupi dirinya, mereka sangat ulet selepas sholat subuh sudah menuju ke sawah untuk memulai aktifitasnya, " kata Hasnah Syam.

Panen raya kacang tanah ini sendiri atas inisiatif warga setempat, mereka mengundang ibu dokter sebagai rasa terima kasih atas perjuangannya di Senayan untuk mendatangkan alat-alat pertanian seperti Hand Tractor, bibit, pompanisasi dan lain sebagainya.

(Jum/syam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama