"Anugerah Terindah" (15)

 "Anugerah Terindah" (15)Novel, Karya : YM. Sjahrir Tamsi, Tomakaka Adaq Jambu Cappa Bate Dara' Kerajaan Binuang Mandar (Ketua Adat/Kepala Distrik Jambu, Cappa Bate Dara' Kerajaan Binuang Mandar).

Editor : W. Masykar. 
Seri 22. Rakyat Bangkit, Unggul, Maju dan Sejahtera.
Di bawah kepemimpinan Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara dan Permaisuri YM. Putri Ima Tangnga-Tangnga, Kemakmuran dan Kesejahteraan rakyat menjadi prioritas utama Kerajaan. Berkat visi yang jelas dan kebijakan yang berpihak pada rakyat, Kerajaannya tumbuh menjadi salah satu Kerajaan paling makmur di wilayah itu.

Pertumbuhan Ekonomi yang Pesat

Program reformasi ekonomi yang dijalankan Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara berfokus pada pemerataan kekayaan dan penguatan sektor ekonomi lokal dan kerakyatan. Sistem perdagangan yang transparan dan pajak yang adil memberikan rakyat kebebasan untuk berkembang tanpa beban yang berlebihan.

1. Pusat Perdagangan
Pasar-pasar di setiap wilayah dibangun dan ditata dengan baik. Di sana, rakyat bebas menjual hasil pertanian, kerajinan tangan, dan produk lokal lainnya. Sistem perdagangan berbasis teknologi sederhana dan tepat guna mulai diperkenalkan, membantu pedagang kecil untuk menjangkau pembeli dari luar Kerajaan;
2. Pemberdayaan Perempuan
Permaisuri YM. Putri Ima Tangnga-Tangnga mendirikan pusat pelatihan atau kursus keterampilan bagi kaum perempuan, melatih mereka dalam bidang tenun, memasak, seni budaya dan produk kreatif dan kearifan lokal, dan lain-lain. Produk-produk yang mereka hasilkan menjadi komoditas unggulan yang diekspor ke Kerajaan tetangga;
3. Pertanian dan Perikanan Modern
Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara memberikan subsidi bibit unggul dan alat-alat modern kepada petani dan nelayan. Hasilnya, panen melimpah dan tangkapan ikan yang meningkat membuat rakyat hidup berkecukupan.
Infrastruktur yang Membangun Desa dan Menata Kota.
Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara memahami bahwa infrastruktur adalah kunci menuju kesejahteraan jangka panjang. Jalan-jalan baru, dibangun untuk menghubungkan desa ke kota, memudahkan mobilitas barang dan orang. Irigasi yang lebih baik menjamin pasokan air untuk pertanian.
Salah seorang petani berkata, "Berkat irigasi yang dibangun Kerajaan, sawah kami tak lagi kering saat musim kemarau. Kami kini bisa menanam sepanjang tahun."
Kesejahteraan Sosial yang Merata.
Selain pertumbuhan ekonomi, Raja dan Permaisuri juga fokus pada kesejahteraan sosial :
1. Rumah Layak Huni
Program pembangunan rumah layak huni membantu keluarga-keluarga miskin untuk memiliki tempat tinggal yang aman dan nyaman;
2. Layanan Kesehatan dan Pendidikan
Setiap desa memiliki Pusat Kesehatan Pembantu Puskesmas di Kecamatan dan Rumah Sakit di Kota yang menyediakan layanan kesehatan gratis. Pendidikan dasar diwajibkan dan gratis bagi seluruh anak, sehingga tingkat buta huruf dan Anak Putus Sekolah (ATS) menurun drastis.
Keseimbangan Spiritual dan Budaya.
Kemajuan materi saja tidak cukup. Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara dan Permaisuri YM. Putri Ima Tangnga-Tangnga memastikan rakyat tidak melupakan nilai-nilai spiritual dan budaya mereka.
1. Pusat Keagamaan
Masjid dan rumah ibadah lainnya diperindah dan dijadikan pusat kegiatan spiritual. Rakyat diajarkan untuk saling menghormati dalam keragaman yang komunikatif, menjaga solisaritas dan toleransi;
2. Pelestarian Budaya
Festival tahunan seni dan budaya diadakan untuk menjaga tradisi leluhur tetap hidup. Raja dan Permaisuri bahkan senantiasa turut serta dalam beberapa acara Pesta Rakyat, menampilkan tarian adat dan mengenakan busana tradisional.
Rakyat yang Berbahagia
Dalam sebuah pidato di depan rakyatnya, Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara berkata :
"Kerajaan ini bukan milikku seorang, melainkan milik kita bersama. Kemakmuran dan kesejahteraan yang kita nikmati hari ini adalah hasil kerja keras kita semua. Mari kita jaga dan teruskan demi generasi mendatang yang unggul, maju dan sejahtera."
Salah satu warga, yakni seorang nenek tua, berkata dengan penuh haru, "Kami tak pernah merasa seaman dan semakmur ini. Raja dan Permaisuri benar-benar memikirkan kami. Mereka adalah berkah dan Anugrah Terindah dari Tuhan Yang Maha Pencipta."
Seri babak baru dalam sejarah Kerajaan yang dinakhodai Raja PYM. Pangeran Arya Dirgantara telah tercipta. Di bawah kepemimpinan Raja dan Permaisuri, rakyat tidak hanya makmur secara materi, akan tetapi juga kaya secara spiritual dan budaya. Kerajaan ini menjadi teladan bagi Kerajaan lain, dan membuktikan bahwa dengan kepemimpinan yang bijak dan dilakukan dengan Hati yang tulus dan ikhlas maka, kebahagiaan seluruh rakyat dapat tercapai.
Semua capaian yang optimal Pasangan Raja dan Permaisuri, PYM. Pangeran Arya Dirgantara dengan YM. Putri Ima Tangnga-Tangnga, dipenghujung kisah ini terciptalah sebuah Puisi dan lagu yang harmonis dan romantis : 
Puisi : "Anugrah Terindah"
Menghiasi dan membuatnya terang
Aku punya kamu dan hatimu
Melengkapi kekuranganku dengan caramu
Malam memiliki Bulan dan Bintang

Hujan memiliki awan gelap dan pelangi
Memberikan arti keindahan untuk apa yang terjadi
Aku dan Engkau di persatukan untuk sebuah alasan
Membuktikan indahnya persatuan dari perbedaan
Dirimu adalah keindahanku
Menutupi semua kekuranganku
Dirimu yang sangat sempurna
Hadiah untukku dari sang Pencipta
Memilikimu adalah sebuah "Anugerah Terindah"
Meskipun mendapatkanmu dengan bersimpuh darah
Puji Syukur selalu ku ucapkan
Kepada Tuhanku Yang Maha Esa dan yang memberi kenikmatan 
Apa yang aku dambakan kini telah kudapatkan
Terima kasih kuucapkan padamu Tuhan.

Lagu : "Anugrah Terindah"

Sinar keimananmu...
Membuat ku jatuh cinta 
Padamu ho... sayang
Sayup-sayup kudengar
Alunan ayat suci 
Yang engkau lantunkan 
Di heningnya malam

Suaramu menyejukkan kalbu
Mampu menggetarkan jiwa
Aku terharu semakin cinta
Oh kasih oh sayangku
Lembut tutur katamu
Bangkitkan gairah hidupku 

Ref.

Anugrah Terindah...
Memilikimu, menyangimu
Hari-hari indah...
Ingin bersamamu 
Kau segalanya dalam hidupku

Robbi.. Allahu Robbi
Lindungilah cinta ini
Dari dunia sampai ke syurga
Lembut tutur sapamu bangkitkan
Gairah hidupku. (*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama