Setelah Ditutup Akibat Angin Puting Beliung, Obyek wisata Galunggung Dibuka Kembali

Objek wisata Gunung Galunggung yang sempat ditutup akibat angin puting beliung, kini dibuka kembali 


TASIKMALAYA (wartamerdeka) - Angin puting beliung melanda kabupaten Tasikmalaya dan sekitarnya,  bahkan obyek wisata gunung Galunggung yang paling banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai pelosok tersebut sempat ditutup karena banyak pohon yang tumbang,  pada Kamis (30/11 3 /2017) lalu.


Namun,  sehari setelah peristiwa tersebut,  objek wisata Gunung Galunggung, telah dibuka kembali.
Menurut Icih (47) salah seorang pedagang kepada wartamerdeka, tadi pagi mengatakan, obyek wisata tersebut Kamis kemarin sempat ditutup karena dikhawatirkan ada pengunjung menjadi korban akibat pepohonan  yang tumbang.

"Memang banyak pohon yang rubuh dan menutupi jalan, jadi kemarin mah satu hari ditutup," katanya.

Masih menurut Icih, akibat angin puting beliung selain pepohonan banyak yang tumbang juga banyak warung yang rusak.

"Mudah- mudahan angin gak seperti kemarin lagi soalnya banyak pengunjung pada ketakutan dan dagangan jadi gak laku," ucapnya. (ag)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama