Beda Lokasi, DPRD Barru Tunda Persetujuan Hibah Tanah Baznas

Wakil Ketua Baznas H. Minu Kalibu bersama Bupati Barru Suardi Saleh

BARRU (wartamerdeka.info) - Harapan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)  Kabupaten Barru untuk mendapatkan persetujuan atas hibah tanah dari Pemerintah Daerah tertunda. Pasalnya,  usul persetujuan pemberian hibah tanah berbeda lokasi dengan obyek tanah yang sudah ditinjau oleh anggota Komisi II DPRD Barru bersama, Baznas dan BPKAD serta Bidang Tataruang. 

Informasi yang dihimpun menyebutkan, obyek tanah yang sudah ditinjau bersama,  terletak dijalan Sultan Hasanuddin (Depan Kantor DPRD Barru). Namun yang diusulkan Pemerintah Daerah untuk dimohonkan persetujuan hibah adalah obyek tanah dan bangunan yang berlokasi di jalan Mawar, sebelah timur masjid Raya Barru. Hal itu terungkap saat Ketua DPRD Barru, Lukman, T membacakan draf Surat Keputusan Persetujuan DPRD pada Rapat Paripurna DPRD yang berlangsung belum lama ini. 

Anggota DPRD Komisi II, Syamsu Rijal. S. Pd waktu itu mengaku heran. Bahkan politisi PDIP itu meminta agar persetujuan ditunda karena dirinya mengaku ada kejanggalan dalam prosesnya karena lain yang ditinjau lain yang diusulkan. Hal senada juga disampaikan ketua Fraksi Partai Golkar, Drs. H. Syamsuddin Muhiddin, M. Si. Sebaiknya kata dia, obyek tanah yang mau dihibahkan harus jelas lokasinya agar tidak menimbulkan masalah dikemudian hari. 

Rapat Paripurna dengan agenda pemberian persetujuan hibah tanah dari Pemda Barru ke Baznas Kabupaten Barru pun menyimpulkan menunda persetujuan dan mempersilahkan untuk diproses dari awal sesuai prosudure. 

Drs. H. Minu Kalibu, M. Si salah seorang Pengurus Baznas Barru yang dikonfirmasi atas penundaan persetujuan DPRD Barru menjelaskan, pihaknya sudah mendapat informasi kalau ada penundaan pemberian persetujuan dari pihak DPRD. 

"Informasinya sudah sampai dan segera akan diasulkan kembali obyek lokasi yang telah ditinjau bersama. Jadi sebenarnya tidak ada masalah cuma karena kesalahan tehnis saja", jelas Minu Kalibu, usai mendampingi Bupati Barru,  H. Suardi Saleh pada pelepasan 7000 Paket Sembako untuk Kaun Dhuafa dari Baznas Barru, di Islamic Centre Barru, Senin 3/5/2021. (syam) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama