Personalized Stamp Bupati Lamongan Yuhronur Effendi

 


Laporan : W. Masykar

Kepala Kantor Pos Cabang Lamongan, Aquedsa Habibie menyerahkan souvenir Prangko Prisma edisi khusus Bupati Lamongan Yuhronur Efendi. 

Prangko Prisma atau Personalized Stamp adalah Prangko Identitas Milik Anda , yaitu prangko yang menampilkan foto wajah atau identitas lain seperti tanda-tangan, logo, slogan dan merk sesuai permintaan atau biasa juga disebut personalised stamp Indonesia.

Prangko edisi spesial Pak Yes, panggilan akrab bupati Lamongan tersebut, diserahkan langsung di Ruang Kerja Bupati Pemkab Lamongan, Senin (31/5). 

Prangko awalnya diperkenalkan oleh Rowland Hill pada 1 Mei 1840 di Britania Raya sebagai Reformasi Pos. 

Namun untuk Prangko Prisma, meskipun baru diperkenalkan di Indonesia pada 9 Oktober 1999, Pos Indonesia mengeluarkan produk layanan yang merupakan perpaduan antara pengetahuan tradisional dan teknologi digital. 

Ini setelah Prisma atau Personalized Stamp pertama diperkenalkan pada even Australia 99, yakni pada pameran Filateli se-Dunia di Melbourne pada 19 sampai 24 Maret 1999.

Prangko jenis ini ada dalam Keputusan Direktur Jenderal Pos dan Telekomunikasi Nomor: 81/dirjen/2000 Tentang Ketentuan Penerbitan Prangko dan Benda Filateli. Isinya, yang dimaksud dengan prangko prisma adalah prangko yang diterbitkan dalam komposisi bergandengan dengan tab (label) yang diberi gambar identitas berbeda dengan prangkonya dan dipisahkan dengan perforasi. Prisma pun merupakan prangko asli dan resmi, sebab memenuhi semua aspek yang dibutuhkan oleh sebuah prangko.

Nah, itu sebabnya, saat menyerahkan Prangko Prisma Pak Yes, Kakan Pos Cabang Lamongan, menjelaskan jika Prangko Prisma edisi spesial Bupati Pak Yes tersebut menampilkan berbagai foto Bupati, mulai dari foto saat melakukan tugasnya sebagai bupati hingga menampilkan keharmonisan bersama keluarganya.

Seperti namanya, Prisma merupakan sebuah prangko dengan desain yang dapat menampilkan foto atau identitas lainnya, seperti logo produk atau perusahaan, tulisan, slogan, atau tanda tangan yang disesuaikan keinginan pelanggan. Walaupun demikian, prangko prisma dapat digunakan untuk berkirim surat, marketing campaign, serta souvernir (cenderamata). 

"Sebagai bentuk sinergitas kami, kedepannya, Kantor Pos siap membantu mengirim produk-produk Lamongan ke seluruh Indonesia,” kata Kepala Kantor Pos Cabang Lamongan, A. Habibie. 

Sementara, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi sangat mengapresiasi kantor Pos Lamongan dan berharap terjadinya sinergi berkelanjutan antara pihak Kantor Pos dan Pemerintah Kabupaten Lamongan.

“Terima kasih atas souvenirnya, kami berharap kedepan bisa terjalin sinergitas berkelanjutan antara Kantor Pos dan Pemerintah terkhusus mengirimkan produk-produk Lamongan,” kata PakYes. (Mas)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama