Sektor Pariwisata Akan Bangkit Bila Didasari Optimisme

SERANG (wartamerdeka.info) -Pandemi Covid-19 yang mengakibatkan terpuruknya perekonomian Indonesia harus dihadapi dengan optimisme agar usaha tetap eksis dan diharapkan pariwisata akan bangkit kembali.

Setidaknya ini disampaikan Ivoni Gustia, Dewan Pengawas dan Kode Etik Insan Pariwisata Indonesia (IPI), pada acara halal bi halal para insan pariwisata di Pojok Garasi Kota Serang, Rabu (26/5/2021).

"Virus yang melanda negeri ini, jangan menjadikan kita pesimis. Saya orang yang tidak setuju bila Covid-19 dapat dituntaskan, karena tidak beda dengan virus lain yang selama ini kita hadapi," kata Ivoni.

Pada kesempatan itu, Ivoni juga menyarankan untuk tetap bersilaturahmi dan saling memberi informasi kepada sesama anggota IPI.

Maka itu, lanjutnya, persiapkan diri untuk menghadapi Musyawarah Daerah (Musda) agar ada legalitas untuk melakukan kegiatan di Banten.

"Banten itu cukup banyak destinasi wisata. Budaya, Cagar alam, Wisata Religi, keindahan alam dan masih banyak lagi," ujar pengusaha transportasi ini yang berharap IPI dapat bersinergi dengan pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya.

Sementara itu Aresdiansyah Yuyus Iskandar, perwakilan DPP IPI, mengatakan insan pariwisata harus menghormati dan menjunjung tinggi kepariwisataan Indonesia.

"Bagaimana insan pariwisata dapat memperkenalkan destinasi wisata yang ada di Indonesia ke negara-negara lain. Indonesia dikenal banyak destinasinya, seperti budaya dan lainnya," kata Ares.

Begitu pula Ade Ferdijana, Dewan Penasehat IPI, pada kesempatan itu menyampaikan pesan agar menyimak acara yang di kemas panitia seperti adanya acara dialog agar mengenal lebih dekat sesama anggota dan mengetahui apa itu IPI.

Sebelumnya, Ketua Panitia Halal bil Halal Bobby Hidayat menyampaikan apresiasi pada para insan pariwisata, dan acara tersebut sekaligus informasi persiapan digelarnya Musda DPD Banten pada Juli 2021 mendatang.

"Acara ini untuk memperkuat hubungan sesama insan pariwisata, agar lebih mempererat persaudaraan. Selain itu saya berharap yang hadir hari ini ikut ambil bagian dalam penyelenggaraan Musda nanti," kata Bobby. (Muklis/JM)

Nampak para undangan, setelah acara di tutup doa, memanfaatkan waktu berdiskusi dengan sesama anggota IPI lain, yang tidak saja urusan pribadi tetapi juga usaha mereka untuk saling mendukung dan bermitra.(Muklis/JM).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama