128 Tahun Usia Jembatan Perlintasan Kereta Api Cirahong, Rusak Parah, Akan Ditutup Permanen

TASIKMALAYA (wartamerdeka.info) - PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menutup permanen jalur alternatif jembatan Cirahong yang menghubungkan Kabupaten Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis yang selama ini digunakan oleh motor dan mobil, sedangkan diatasnya jalur perlintasan kereta api (KA).

Jembatan ini sudah berusia 128 tahun dan keadaannya sudah rusak karena selama kurun waktu ratusan tahun belum pernah ada perbaikan secara permanen.

Ini bisa menganggu jalannya kereta Api. Kini PT KAI  akan melakukan memperbaiki plat bajanya dan  termasuk menganti paku sumbat agar jembatan tetap kokoh.

Selama perbaikan, lalulintas Kereta api tidak akan terganggu, karena suda kita jadwalkan (window time) yaitu pekerjaan di atas dan di bawah.

Humas PT KAI Daops 2 Bandung, Kuswardoyo mengatakan, penutupan jalur alternatif melalui jembatan Cirahong yang digunakan kendaraan motor dan mobil, akan dilakukan mulai besok tg 1-- 31 juli 2021, dan kedepannya pun akan ditutup secara permanen di perbatasan antara Ciamis dan Tasikmalaya.

Penutupan ini di lakukukan secara permanen karena mengantisipasi kecelakaan pengendara yang melintas, dan lebih fokusnya kepada keselamatan KA yang melintas di atas jembatan Cirahong tersebut.

"Di dalam jembatan Cirahong memang ada lintasan kayu tapi itu bukan ranah kita dan yang jelas tujuan PT KAI  hanya untuk memastikan supaya perjalanan kereta api melalui jembatan aman, dan untuk kayu di jembatan Cirahong siapa yang menggantinya apakah pemerintah daerah atau masyarakat sekitar saya kurang paham," papar Humas PT KAI Daops 2 Bandung, Kuswardoyo

"Memang pada zaman dulu, waktu jembatan itu dibuat di bawah perlintasan kereta api (KA) digunakan untuk lalu lintas orang pejalan kaki dan sado (kereta kuda). Akan tetapi, sekarang diproyeksikan untuk mobil dan motor karena lebarnya hanya 2 meter dan jika kenyataannya dilapangan seperti itu menyebabkan kondisi jembatan lebih cepat aus dan rusak," tutupnya.( H.Adam )

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama