Hadiri Maulid Nabi, Kadisdik Barru Harap Guru PAUD Teladani Sifat Rasulullah

BARRU (wartamerdeka.info) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barru,  Andi Adnan Azis, S. STP. M. Si mengharapkan tenaga pendidik khususnya guru PAUD dapat meneladani sifat mulia Nabi Besar Muhammad SAW. 

Hal itu disampaikan Andi Adnan ketika, memberikan sambutan pada perayaan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw 1443 H yang dilaksanakan PKG PAUD Tanete Riaja di Ralla, Kamis (18/11/2021).

Dikatakan, sejalan tema peringatan Maulid, Dengan meneladani Akhlak Nabi Besar Muhammad SAW, kita wujudkan Guru PAUD berakhlak  mulia dan Rahmatan Lil Alamln, maka diharapkan dapat diimplementasikan dengan empat kompetensi yang dimiliki oleh Guru PAUD. 

Keempat kompetensi tersebut lanjut dia,  meliputi kompetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Profesionalisme dan kompetensi Sosial.

"Melalui implememtasi kompetensi tersebut yang dibingkai dengan semangat Yassiberrui bersama Bunda PAUD Barru, saya yakin Guru PAUD dapat berkontribusi, menuju Kabupaten Barru yang sejahtera dwn bermartabat," tandas Adnan Azis. 

Ditambahkan momentum peringatan maulid,  guru PAUD diharapkan dapat meneladani sifat mulia Rasulullah. Karena dengan meneladani kebaikan dan kemuliaan sifat Rasulullah akan berpengaruh baik bagi masa depan kita dan anak anak kita. 

Kegiatan ini dihadiri langsung Bunda PAUD Kabupaten Barru. drg Hj. Hasnah Syam. MARS yang juga adalah Anggota DPR. RI. Camat Tanete Riaja, Muzakkir. S. Sos. Kepala Bidang PNF Disdik Barru, H. Arkil Hafid. S. Ag. M. Pd. Dan Penilik PLS. (sam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama