Kunker Ke Barru, Rektor Unibos Makassar- Pemda Barru Bahas Program Pascasarjana

BARRU (wartamerdeka.info) -  Pasca penandatanganan Nota Kesepahaman Memodandum Of Understanding (MoU),Pemda Barru bersama Universitas Bosowa (dulu Univ. '45),  Rektor Unibos Makassar menggelar pertemuan dengan Pemda Barru. Pertemuan tersebut berlangsung di Aula Bappelitbangda Barru, Rabu (4/1/2023).

Mengawali sambutan selamat datangnya, Sekda Barru Dr. Abustan, M. Si,  memaparkan seluruh potensi dan sumber daya alam yang ada di kabupaten Barru antara lain potensi Pariwisata, Perdagangan, Perikanan, Pertanian, Pelabuhan dan Perkeretaapian dan Desa Wisata. 

"Barru memiki 172.000 lebih penduduk yang tersebar di 55 Desa/Kelurahan. Dari seluruh sektor pengembangan, kami berharap Unibos dapat membantu kami dalam memanfaatkan seluruh potensi yang ada," ungkapnya.

Sementara, Rektor Unibos Makassar, Prof Batara Surya, mengatakan kunjungan kerja (kunker)  ke Pemerintah Kabupaten Barru dimaksudkan untuk menjajaki sekaligus membahas kerjasama dan peluang kuliah khususnya program  Pascasarjana (S2). 

"Melalui kerjasama, kita berharap antara pemerintah dan institusi pendidikan dapat berkolaborasi saling mendorong untuk kemajuan sumber daya manusia yang unggul,” ungkap Prof Batara Surya, 

Selain Rektor, turut hadir para vice rector, dekan fakultas, dan seluruh pejabat structural pascarjana dan program executive learning program Universitas Bosowa.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan pemaparan program Pascasarjana oleh Direktur Pascasarjana Unibos Prof Andi Muhibuddin. Sosialisasi program pendaftaran Mahasiswa Baru Unibos oleh Head Marketing Communicatio Erwin Nuryadin. 

Sementara, Pemaparan program ELP (Executive Learning Program) oleh Dr Sudirman Macca, dan diakhiri dengan pembahasan terkait program-program kerja sama dalam peningkatan tri dharma perguruan tinggi.

(Humas IKP/Syam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama