Dalam rangka mendampingi satuan pendidikan untuk mengidentifikasi permasalahan dan pendayagunaan data Perencanaan Berbasis Data, maka Balai Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi Bidang Kelautan, Perikanan, Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPMPV-KPTK) gencar melaksanakan Pendampingan Rapor Pendidikan dan Perencanaan Berbasis Data (PBD) pada satuan pendidikan kejuruan, SMK se-provinsi Sulawesi Barat.
Pesertanya dari SMK tiap SMK menugaskan 4 (empat) orang untuk hadir berpartisipasi aktif dalam mengikuti kegiatan dimaksud yaitu :
1. Kepala Sekolah; 2. Bendahara Dana BOS Tahun Anggaran 2024; 3. Operator ARKAS Sana BOS; dan 4. Guru Bidang Kelautan, Perikanan, Teknologi Informasi dan Komunikasi.
Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Provinsi Sulawesi Barat diwakili Kepala Bidang PSMK, Irham Yakub, S.Sos, M.Si. mengapresiasi BPPMPV-KPTK Kemendikbudristek RI yang gencar melaksanakan pendampingan rapor pendidikan dan perencanaan berbasis data (PBD) pada SMK se-provinsi Sulawesi Barat. Hal ini penting dalam rangka peningkatan mutu pendidikan di Provinsi Sulawesi Barat.
Irham Yacub juga berharap agar semua SMK yang telah menerima penguatan dalam kegiatan pendampingan ini untuk segera menuntaskan semua yang direkomendasikan dalam Rapor Pendidikan, Tracer Study, dan AN sekolahnya. Demikian halnya Perencanaan Berbasis Data (PBD) dalam rangka Penyusunan ARKAS sekolahnya secara komprehensif dan akurat.
Adapun daftar pusat belajar dan peserta adalah sebagai berikut :
Pusat atau Tempat Belajar yaitu 1. SMK YPPP Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar; 2. SMKN 5 Majene Kabupaten Majene; 3. SMKN 1 Mamasa Kabupaten Mamasa; 4. SMKN 1 Mamuju Kabupaten Mamuju; 5. SMKN 1 Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah; 6. SMKN 2 Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu.
Sementara Daftar Peserta sebanyak 57 SMK atau sebanyak 228 orang.
Narasumber dari BPPMPV-KPTK sebanyak 4 orang dan 1 orang Pengawas SMK Provinsi Sulawesi Barat, tersebar di 6 Kabupaten :
1. Drs. Muhammad Hasri, M.Hum.; 2) Suwadi, S.Ap.; 3. Nurul Hayati, S TI.; 4. Harianto Baharuddin, S.Pd.; 5. Drs. Muhammad Idris (Pengawas SMK Prov. Sulbar).
Kegiatan pendampingan di SMKN 1 Mamuju, rabu 31 Juli 2024 sebagai Pusat Belajar berlangsung dalam suasana yang menyenangkan dan sangat kondusif.
Hadir sebagai peserta aktif : UPTD SMKN 1 Tapalang Barat, UPTD SMKN 1 Rangas, UPTD SMKN Tommo, UPTD SMKN Kalumpang, SMKS Keperawatan ST. Fatimah, SMKS Nurul Mukminin Kalukku.
(Sjahrir Tamsi)