Jhosua, Pemuda Pelopor Yang Hobby Traveling Bercita-Cita Jadi Dosen

Barru, wartamerdeka.info, - Hobby tidak selamanya sejalan dengan cita-cita. Hal ini juga berlaku bagi seorang Jhosua. Pemilik nama lengkap M Rasdy Rauf  yang dilahirkan di Barru 22 Feberuari 1999 tercatat mendulang berbagai prestasi dab penghargaan. Sebutlah misalnya, Juara 1 duta wisata Barru 2022. 

Selain itu,  Juara 1 Pemuda Kreatif Barru 2020. Juara 3 Pemilihan Pemuda Pelopor Provinsi SulSel 2020 dan teraakhir meraih Juara 1 Putra Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia. 

Jhosua yang memakai baju adat Jambi saat ditemui usai mengikuti upacara Hari Sumpah Pemuda ke-79 Tingkat kabupaten Barru dihalaman Kantor Bupati Barru, 28/10/2024, alumni Strata Satu Jurusan Perikanan Universitas Muhammadiyah Parepare ini mengaku memiliki hobby Traveling. 

Berbagai distinasi wisata baik dalam daerah maupun luar daerah sudah dikunjungi. selain itu, diwaktu senggang kadang dimanfaatkan untuk bermain Game. 

Diakui Jhosua, walaupun dirinya memiliki ketertarikan di dunia pariwisata yang ditekuninya dalam beberapa tahun terakhir ini, namun memiliki citacita sebagai dosen muda di bidang perikanan.

"Saya hobby traveling dan tertarik didunia pariwisata. Namun justru bercita-cita jadi dosen muda dibidang Perikanan yang mana bidang Perikanan secara tidak langsung digelutinya sejak kecil. Untuk mendukung langkah meraih cita-cita, saya mengambil jurusan Perikanan pada program Magister Universitas Hasanuddin Makassar", jelasnya. (syam, md)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama