Barru, (wartamerdeka.info) - Untuk memaksimalkan pelayanan publik melalui pendekatan keterbukaan dan trasparansi, sebagai pelayan masyarakat harus memastikan setiap kebijakan yang di ambil harus berdasarkan prinsip keterbukaan.
Hal tersebut penegasan yang disampaikan Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari, dihadapan jajaran pemerintah Kecamatan Mallusetasi saat membuka Gerakan Pangan Murah (GPM) di Palanro, Kamis (6/3/2025).
"Di sini ada pak Camat, ada Lurah dan Ibu/bapak Kepala Desa. Tolong tugasnya ibu dan bapak adalah melayani masyarakat kita. Jangan ada yang bekerja hanya untuk menggugurkan kewajiban," ujar Bupati.
Sebagai aparat pemerintah, lanjutnya, sudah diberikan hak berupa gaji dari uang rakyat, berarti harus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.
Bupati mengatakan, akan membuka ruang pengaduan masyarakat melalui saluran telepon pribadinya, jika ada ASN atau pejabat Pemerintah Kabupaten yang menyusahkan masyarakat.
"Nanti saya akan punya nomor telepon sendiri untuk saluran pengaduan dan nanti akan saya bagikan kepada seluruh masyarakat. Kalau ada ASN atau pejabat-pejabat yang ada di lingkup Pemerintah Kabupaten Barru menyusahkan masyarakat sampaikan langsung kepada saya..Oke si Aamiin !!!," katanya.
Jadi, lanjutnya, sekali lagi dimohon kepada Camat, Lurah, Kepala Desa, agar membantu Bupati untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,
Dirinya berharap, saat melayani masyarakat perlihatkan sikap ramah, berikan senyuman dengan keikhlasan. Bila itu yang dilakukan Insya Allah akan dicatat oleh Allah menjadi satu amalan. (syam)