Menjaga Hubungan Yang Harmonis, Persit Ranting Yonif 141/AYJP Adakan Pertemuan Gabungan


MUARA ENIM (wartamerdeka.info) - Danyonif 141/AYJP  sekaligus pembina persit Letkol Inf Aswin Suladi, S.E,. M.Ak pimpin pertemuan gabungan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Ranting sejajaran cabang XI Yonif 141 Koorcab Rem 044 PD II/Sriwijaya di Aula Yonif 141/AYJP di Ds. Karang Raja Kec. Muara Enim Kab. Muara Enim Sumatera Selatan Sumsel Kamis (05/09/2019)

Dihadiri Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Aswin Suladi dan seluruh ibu pengurus persit Yonif 141/AYJP, Persit Yonif 141/AYJP.Danyonif 141/AYJP Letkol Inf Aswin Suladi, S.E,. M.Ak mengatakan, masih banyak anggota Persit yang tidak berdomisili di Muara Enim, dan masih banyak yang tidak bisa hadir dalam kegiatan pertemuan.

Sementara itu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Aswin Suladi, menambahkan,  etika dalam keluarga, organisasi dan lingkungan masyarakat, senior dan junior kepada pengurus tua, sebaya dan lebih muda harus agar tetap dijaga. Ibu persit biasanya jadi sorotan apabila ada kelakuan yang tidak senonoh, agar menjadi contoh dalam bermasyarakat agar tidak menjadi sorotan terhadap masyarakat.

Dalam pengarahannya, Ny. Aswin Suladi menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada anggota yang berkenan hadir, terutama anggota yang sudah lama tidak aktif dalam organisasi dan anggota yang tinggal di luar kota karena berkenan meluangkan waktu menghadiri pertemuan ini.

Ketua menyampaikan bahwa pertemuan ini merupakan ajang silaturahim antar anggota Persit sehingga anggota dapat mengenal satu sama lain, dapat saling asah asuh dan saling mengasihi. Selain itu, dalam setiap pertemuan akan diberikan tambahan pengetahuan sehingga anggota tidak hanya pasif sebagai pendengar, tetapi mendapat manfaat tambahan ilmu dalam setiap kehadirannya di pertemuan anggota.

Dalam pertemuan gabungan ini, juga diadakan kegiatan keterampilan yg mendatangkan instruktur dari luar diantara instruktur kecantikan, agar Ibu-ibu persit dapat merawat diri, ungkap Ibu Ketua persit KCK Cab XI Yonif 141.(Agus V)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama