Bupati Lantik 153 Kepsek Dan Pejabat Fungsional Di Lingkungan Pemkab Barru

BARRU (wartamerdeka.info) - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh. M. Si melantik dan mengambil sumpah jabatan Pejabat Fungsional dan Penugasan Pejabat Fungsional Guru  sebagai Kepala Sekolah  dilingkungan Pemerintah Kabupaten Barru. Pelantikan  berlangsung di Lantai II Kantor Bappelitbangda Jalan A. Iskandar Unru Barru,  Rabu (28/12/2022).

Pejabat yang dilantik terdiri, 123 Kepala Sekolah Dasar (SD)  dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). 23 orang Fungsional Penyetaraan Jabatan. 7 orang Pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional (ASN pengangkatan baru). 

Bupati Barru H. Suardi Saleh mengatakan, mutasi adalah sebuah penyegaran dan pengembangan karir bagi Pegawai Negeri Sipil yang sudah melalui pertimbangan secara  objektif dalam rangka  menunjang keberhasilan lembaga  atau organisasi yang dipimpinnya.

Dirinya menegaskan, Kepala Sekolah yang  diangkat atau mengalami mutasi bukanlah karena balas jasa atau balas dendam, tetapi sejatinya adalah  murni karena kebutuhan organisasi. 

Ada  kemungkinan, kata Bupati, ditempat yang baru justru akan memperbaiki pelayanan dan kwalitas pendidikan yang merupakan tanggung jawab moril bagi guru untuk mencerdaskan anak bangsa. 

"Saya percaya semua termasuk pejabat  fungsional yang telah dilantik mampu bekerja dan menjalankan tugas dengan baik," ujar Bupati. 

Di akhir sambutannya, Bupati Barru dua periode itu berharap agar apa yang djamanahkan dapat dilaksanakan dengan baik. Satukan niat untuk bekerja dan mengabdi secara ilkhas. 

Acara tersebut turut dihadiri Ketua Tim Penggerak  PKK Kabupaten Barru yang juga Anggota Komisi IX DPR RI drg Hj Hasnah Syam MARS,  Ketua DPRD Barru Lukman T dan Sekretaris Daerah Abustan AB,M.Si, Selain itu Kepala BKPSDM Kabupaten Barru Syamsir S.IM.Si.dan pimpinan OPD Lingkup Pemkab Barru.

(Syam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama