Panwaslu Kecamatan Kelapa Dua Lantik 6 Petugas PKD, Diharapkan Mampu Bersinergi Dalam Pengawasan Tahapan Pemilu


TANGERANG (wartamerdeka.info) - Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tangerang  melalui Panwaslu Kecamatan (Panwascam) Kelapa Dua melantik 6 orang petugas Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) untuk Pemilu 2024 mendatang.


Pelantikan berlangsung khidmat dihadiri Ketua Bawaslu Kabupaten Tangerang, Camat Kelapa Dua, Danramil Kelapa Dua , Kapolsek Kelapa Dua dan seluruh Lurah dan  Kades se Kecamatan Kelapa Dua . Senin (06/02/2023).di Aula Kantor Kelurahan Bojongnangka Kabupaten Tangerang.


Dalam sambutannya Ketua Panwascam Kelapa Dua Tamba Roni Herbert berharap kepada para anggota PKD yang telah dilantik ini dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai perundang-undangan sehingga marwah pemilu dapat selalu terjaga dan terhindar dari hal-hal yang dapat mencederainya.


“PKD ini merupakan panwaslu Kelurahan/ Desa. Untuk anggotanya satu orang dari tiap kelurahan, dan desa di Kecamatan Kelapa Dua ada 5 Kelurahan dan 1 desa maka jumlah seluruhnya ada 6 orang,” ungkap  Tamba Roni Herbert.


Iapun menjelaskan, bahwa pelantikan ini juga berpedoman dengan Keputusan Ketua Bawaslu RI Nomor :5/KP.01/K1/01/2023, yakni tentang pelaksanaan pembentukan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa pada Pemilu serentak 2024.


Tamba Roni berpesan, terhadap pengawas yang dilantik agar dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagaimana yang ada didalam Undang-undang No.07 tahun 2017.


“Diharapkan terhadap pengawas Kelurahan Desa di masing-masing wilayah, agar dapat menjalankan pengawasan-pengawan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku,” tegas Ketua Panwaslu Kecamatan Kelapa Dua tersebut.


Di sela pelantikan petugas juga dibekali tentang penangan pelanggaran yang terjadi dalam Pemilu, kemudian tentang pencegahan dini dalam penegakan keadilan pemilu.


Berikut nama PKD (Panwaslu Kelurahan/Desa yang dilantik antara lain :

1. Aan Kunaepi - Desa Curug Sangereng.

2. Marwan. -Kelurahan Pakulonan Barat.

3. Pricillia Chandra Dewi. -Kelurahan Bencongan Indah

4. Agung Supriyanto.- Kelurahan Bencongan

 5. Abdullah Ahmad Bawazier - -Kelurahan Bojong Nangka

6. Erlando . Kalurahan Kelapa Dua.

(Hanafi)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama